email : [email protected]

26.7 C
Jambi City
Friday, November 22, 2024
- Advertisement -

Hari Peluk Nasional, Ini Manfaat Pelukan Bagi Tubuh

Populer

Kota Jambi, oerban.com. Tanggal 21 Januari diperingati sebagai hari Peluk nasional di Amerika Serikat. Dikutip dari laman nationalhuggingday.com, pada mulanya, penetapan hari peluk ini didorong oleh ide Zaborney agar orang-orang memeluk keluarga dan teman-temannya lebih sering. Peringatan ini diluncurkan pada 21 Januari 1986 di Clio, Michigan, Amerika dan diikuti oleh beberapa negara lain.

Ide ini juga muncul karena adanya anggapan bahwa masyarakat Amerika seringkali malu dalam menunjukkan perasaan di depan umum dan berharap perayaan ini akan mengubah hal itu. Ternyata, sebuah studi tahun 2003 oleh tourch research institute di university of miami medical school menemukan bahwa pasangan Amerika hanya menghabiskan sepertiga dari waktunya untuk menyentuh pasangan. 

Tahukah anda, bahwa pelukan memiliki manfaat bagi tubuh? Dilansir dari newsfeed.time.com Beberapa penelitian menunjukkan bahwa kontak antar manusia memiliki banyak manfaat kesehatan. Kontak manusia meningkatkan baik perkembangan psikologis dan fisik. Memeluk juga dapat membantu membangun sistem kekebalan tubuh yang baik, mengurangi risiko penyakit jantung, dan tingkat penurunan hormon stres kortisol pada wanita, karena secara psikologis perempuan mengartikan sentuhan sebagai perlindungan.

Pasangan yang memeluk selama 20 detik memiliki tingkat oksitosin yang lebih tinggi, dan bahwa orang-orang yang dalam hubungan menampilkan peningkatan tertinggi. Menurut American Psychosomatic Society, pelukan atau 10 menit berpegangan tangan pasangan dengan romantis dapat membantu mengurangi stres, dan efek fisik yang berbahaya.  Dalam sebuah penelitian, orang dewasa yang tidak memiliki kontak dengan orang-orang memiliki tekanan darah dan detak jantung yang tinggi.

Popularitas Hari Peluk Nasional menyebar ke sejumlah negara yang juga merayakan hari tersebut di antaranya adalah Kanada, Jerman, Swedia, Bulgaria, Guam, Australia, Georgia, Inggris, dan Rusia. Termasuk juga Indonesia bahkan menjadi trending topic. Di Indonesia, hari peluk nasional menjadi topik pembicaraan yang cukup populer, hingga para warganet banyak yang membagikan foto tangkapan layar di sosial media Twitter.

Editor : Renilda Pratiwi

- Advertisement -

Artikel Lainnya

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisement -spot_img

Berita Terbaru