Kota Jambi, Oerban.com – Senin, 5 April 2021 Kesatuaan aksi mahasiswa muslim Indonesia (KAMMI) daerah Kota Jambi menemui wakil walikota jambiDr. dr. H. Maulana, MKM bertempat di ruang kerja beliau, komplek perkantoran Walikota Jambi pukul 11.00-12.20 wib.
Dalam pertemuan tersebut membahas mengenai kolaborasi KAMMI Kota Jambi dengan wakil Walikota Jambi dalam berbagai aspek, seperti bidang ekonomi dan sosial. Salah satu kolaborasi yang terwujud dalam bidang ekonomi adalah dengan di adakannya program milenial Enterpreneur.
Azim selaku ketua KAMMI kota jambi menyatakan” kita komitmen untuk memunculkan entrepreneur – entrepreneur milenial sebagai upaya untuk tumbuh dan berkembang bersama, visi besar kedepan mesti kita tata sedari sekarang, kita tidak tahu 2,3,5 tahun kedepan, terpenting kita berjejaring dan berdaya untuk memberikan kebermanfaatan bagi masyarakat seluas mungkin” kata Azim.
Kemudian pak Maulana selaku wakil Walikota menyatakan” saya mendukung penuh kegiatan ini, ini program yang bagus. Memang setiap amal usaha (entrepreneur) harus di dampingi dengan amal sosial. Ketika kita sejahtera, maka ruang lingkup dakwah kita semakin luas untuk memberikan kebermanfaatan bagi masyarakat banyak, saya dahulu memulai merintis dunia usaha (entrepreneur) sejak saya mahasiswa, hingga akhirnya sekarang saya bisa membangun rumah sakit, rumah tahfidz Quran, dan universitas. Bagi saya amanah wakil Walikota ini sebagai wujud pengabdian saya kepada masyarakat, bukan yang lain” ujar beliau.
Kemudian Baharuddin Ahmad Yani, selaku ketua komsat KAMMI At Tahrir Unja menyatakan ” program Milenial entrepreneur ini sudah kita susun kurikulumnya, nanti beberapa akan diisi oleh pak Maulana, wakil walikota kita. Yang mana salah satu latar belakang beliau sebagai pengusaha, kemudian nanti kita juga akan membuat kelas-kelas kecil berikut mentornya. Salah satu yang kita inginkan, kita bisa melakukan eksport” kata Bahar.
Sebelum mewujudkan milenial entrepreneur, KAMMI Kota Jambi sudah rutin melakukan kegiatan sosial seperti membuat desa binaan di pulau pandan, berbagi nasi bungkus dan sembako setiap hari jumat, serta melakukan cek kesehatan gratis bagi masyarakat marginal yang kurang beruntung secara ekonomi.
Pertemuan tersebut berjalan lancar dan bersahabat, yang mana KAMMI Kota Jambi diwakili oleh kader KAMMI yang juga berstatus sebagai mahasiswa UNJA, dan UIN STS JAMBI yakni Azril Habibie, Sri Maimanah, Qori Esa Mahendra, Rafeli br Ginting, Yunis Aprianti, Yudi Adhiarta, Muhammad Aziim, dan Dani Akbar Begin.