email : [email protected]

25 C
Jambi City
Friday, November 22, 2024
- Advertisement -

Peningkatan Literasi Keuangan Bagi Petani Kabupaten Lima Puluh Kota Terus Digaungkan Oleh Kementan

Populer

Lima Puluh Kota, Oerban.com – Dalam upaya menjadikan petani dan pertanian maju, mandiri dan modern, Kementerian Pertanian melalui program IPDMIP melakukan berbagai pelatihan, salah satunya adalah Pelatihan Literasi dan Edukasi Keuangan (PLEK).

PLEK merupakan salah satu upaya peningkatan pengetahuan, sikap dan keterampilan pada kelompok tani dalam mengelola keuangan usaha tani maupun rumah tangga petani dengan mengunakan instrumen dan aplikasi yang sudah disiapkan.

Pada PLEK kebutuhan pentingnya literasi dan pembelajaran keuangan bagi petani terintegrasi melalui pembinaan yang berkelanjutan dari penyuluh pertanian yang bertugas di wilayah yang bersangkutan.

Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo (SYL) mengatakan pelatihan mengelola keuangan sangat penting karena petani pun harus mengetahui berapa sebenarnya pemasukan yang dia dapat dari usahanya, semua harus dikelola dengan baik.

Untuk itu, bertempat di Hotel Shago Bungsu 2 Kabupaten Kabupaten Lima Puluh Kota diselenggarakan PLEK yang akan berlangsung dari tanggal 23 sampai dengan 25 September 2021. Pelatihan yang dibuka oleh Kepala Dinas Tanaman Pangan, Hortikultura dan Perkebunan Kabupaten Lima Puluh Kota yang diwakili oleh Sekretaris, Mayangsari Ekalisa, Kasi Kelembagaan Penyuluhan, Konsultan IPDMIP Regional II dihadiri oleh perwakilan Balai Pelatihan Pertanian Jambi, Fergutson Nainggolan, dan tim fasilitator Pelatihan Literasi dan Edukasi Keuangan.

Peserta yang mengikuti pelatihan ini adalah 30 orang yang terdiri dari ketua kelompok tani Kab. Lima Puluh Kota. Pelatihan ini dimaksudkan agar peserta lebih memahami bagaimana cara mengelola keuangan dengan cara mencatat sehingga dapat diketahui apakah usaha tani yang dijalankan menguntungkan atau tidak, ujar salah satu tim fasilitator.

Dalam membuka, Sekretaris Dinas menyarankan kepada peserta untuk mengikuti pelatihan ini secara penuh tanggung jawab.

“Kita tingkatkan Produksi Beras yang ada di Kabupaten Lima Puluh Kota, Selanjutnya para ketua kelompok pasangan Rumah Tangga Petani agar dapat mencatat dan mengolah usahatani agar ada kesamaan visi. Tak kalah pentingnya dapat membagikan kepada pasangan rumah tangga petani lainnya dalam mengelola keuanan usaha taninya,” ujar Sekdis.

Baca juga  Kementan Serukan Jajarannya Bersinergi Wujudkan Ketahanan Pangan Nasional

Pada kesempatan yang sama perwakilan Kepala Balai mengajak kepada peserta untuk lebih berpikir secara ekonomis dalam melakukan usahatani padi melalui pencatatan usaha agar potensi produksi dapat dicapai lebih otimal lagi.

Penulis: Ferdinal

 

- Advertisement -

Artikel Lainnya

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisement -spot_img

Berita Terbaru