email : [email protected]

28 C
Jambi City
Friday, November 22, 2024
- Advertisement -

3D Flipbook Sebagai Inovasi Media Pembelajaran Digital yang dapat memfasilitasi Pembelajaran Abad 21

Populer

Oerban.com – Abad ke-21 merupakan era digital dan era globalisasi yang ditandai dengan pesatnya perkembangan teknologi dan informasi serta dipenuhi dengan kompetisi – kompetisi. Dimana pemenangnya sangat ditentukan oleh kualitas sumber daya manusia (SDM). Sehingga, proses pendidikan yang dilakukan harus mampu menciptakan pembelajaran yang berkualitas. Salah satu upaya yang dapat dilakukan yaitu dengan mengembangkan media pembelajaran berbasis software IT. Pengembangan media pembelajaran berbasis software TI (Teknologi Informasi) menjadi salah satu trend penelitian dalam dunia pendidikan, termasuk dalam bidang pembelajaran sains Fisika.

Pembelajaran fisika terintegrasi software TI sudah menjadi kebutuhan, karena terbukti dapat membantu proses pembelajaran menjadi lebih efektif serta dapat meningkatkan Keterampilan abad 21 peserta didik yang dikenal dengan 4C (berpikir kreatif, berpikir kritis dalam pemecahan masalah, berkomunikasi, dan berkolaborasi). Salah satu software IT yang dapat digunakan yaitu 3D FlipBook.
3D FlipBook merupakan sebuah software yang terbukti dapat digunakan dalam menghadapi dan mempersiapkan pembelajaran abad 21. Ini dibuktikan dari penelitian yang dilakukan oleh Roemintoyo dan Mochamad Kamil Budiarto (2021) yang dipublikasikan dalam bentuk jurnal berjudul “Flipbook as Innovation of Digital Learning Media: Preparing Education for Facing and Facilitating 21st Century Learning”. Roemintoyo dan Mochamad Kamil B menjelaskan di dalam artikelnya bahwa 3D Flipbook ini merupakan software IT yang biasa dikembangkan dalam bentuk media pembelajaran untuk dapat menghadapi dan memfasilitasi pembelajaran abad 21. Serta Roemintoyo dan Mochamad Kamil B juga menyebutkan bahwa dengan menggunakan 3D flipbook dalam proses pembelajaran memberikan dampak postif pada peningkatkan prestasi siswa baik secara akademis maupun praktis dam juga dapat membantu siswa untuk lebih termotivasi dalam mengikuti proses pembelajaran.
3D Pageflip merupakan suatu software yang dapat merubah file dengan format PDF menjadi sebuah animasi buku 3D yang didalamnya dapat dimasukkan musik, video gambar, tombol, dan animasi. 3D Pageflip Proffesional merupakan suatu software yang dapat digunakan untuk meghasilkan bahan ajar dengan efek 3D. Aplikasi ini mampu dapat membuat tampilan modul elektronik menjadi lebih menarik dengan menambahkan animasi, gambar, video, audio-visual, dengan banyak format yaitu Exe, Zip, Html, 3DP, Screen Saver, dan lain-lain. Aplikasi 3D Pageflip juga menyajikan pengaturan seperti magazine, dokumen, dan sebagainya. Pernyataan di atas juga diperkuat oleh Amalia dalam artikelnya yang menjelaskan bahwa 3D Pageflip merupakan suatu software yang dapat digunakan untuk menghasilkan bahan ajar berbentuk e book digital dengan efek 3D serta dapat menghasilkan tampilan animasi sehingga dapat menciptakan media pembelajaran interaktif bagi peserta didik.
Kelebihan dari 3D Pageflip yaitu dapat menyisipkan gambar, animasi, dan simulasi. Selain itu juga kelebihan dari software 3d pageflip yaitu tampilan yang sangat menarik, navigasi yang lengkap, efek membalik modul digital lebih nyata, serta tampilan video yang lebih jelas. 3D Pageflip merupakan aplikasi flash flipbook yang dapat digunakan untuk menghasilkan file, PDF, Word, Power Point, dan Excel ke bentuk flipbook. Fungsi software ini dapat membuat magazine, katalog, e-brosur, e-book atau e-surat kabar yang lebih menarik berbentuk 3D.

Baca juga  Teknologi Gen: Lindungi Anak Ayam Jantan dari Pemusnahan dengan Mencegah Penetasan

Penulis: Westi Widia Wati & Halimah Tusa’diah (Mahasiswa Magister Pendidikan Fisika UNP)

- Advertisement -

Artikel Lainnya

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisement -spot_img

Berita Terbaru