email : [email protected]

24.8 C
Jambi City
Thursday, November 21, 2024
- Advertisement -

PKS Jadi Parpol Pertama yang Daftarkan BCAD ke KPU Pusat

Populer

Jakarta, Oerban.com – Partai Keadilan Sejahtera (PKS) menjadi partai politik pertama yang mendaftarkan Bakal Calon Anggota Dewan (BCAD) DPR RI kepada Komisi Pemilihan Umum (KPU) Pusat di hari pendaftaran kedelapan, Senin lalu, (8/5).

Menurut laporan Sekretaris Jenderal (Sekjen) PKS Habib Aboe Bakar Alhabsyi yang disampaikan setelah mendaftar ke KPU Pusat, ada 25 DPW PKS dan 150 DPD PKS yang juga mendaftarkan BCAD DPRD nya ke KPUD masing-masing. Hal ini membuat PKS menjadi partai politik pertama yang mendaftarkan BCAD di berbagai KPUD.

Seperti halnya DPP PKS yang mendaftar dengan diiringi karnaval budaya ke KPU Pusat, PKS di daerah juga mengiringi proses pendaftaran dengan berbagai hal unik dan penuh dengan unsur 8 yang merupakan nomor urut PKS.

DPW PKS DKI Jakarta dengan 8 pimpinannya menyerahkan pendaftaran tepat pukul 8.08 di tanggal 8 Mei, hari pendaftaran KPU kedelapan. Rombongan DPW PKS Sumatera Barat mendatangi KPUD dengan 8 iring-iringan angkot berwarna oranye. Tidak ketinggalan angka 8, DPW PKS Bangka Belitung juga mendaftarkan secara serentak pukul 14.08.

Di beberapa daerah, proses pendaftaran ke KPUD dihiasi dengan budaya setempat. DPW PKS Papua Barat mendaftar dengan rombongan berpakaian adat, DPW PKS Lampung menggelar pertunjukan teatrikal Tupping Lampung di depan gedung KPUD sembari menunggu pendaftaran, dan kesenian tradisional Rudat khas Lombok yang mengiringi rombongan DPD PKS Lombok Barat menuju KPUD.

Selain memeriahkan suasana pendaftaran, PKS tetap memaksimalkan kuota BCAD yang diberikan KPU dan memenuhi peraturan minimal keterlibatan perempuan sebanyak 30 persen. PKS juga berusaha menambahkan suara dengan menawarkan BCAD milenial di kontestasi Pemilu 2024 mendatang.

Dari kuota 45 BCAD yang didaftarkan, DPW PKS Kalimantan Tengah mendaftarkan 16 orang perempuan dan juga melibatkan 10 orang dari kalangan milenial. Tidak jauh berbeda dengan DPW PKS Bengkulu yang memenuhi keterlibatan perempuan 34 persen dari 45 BCAD yang didaftarkan, termasuk 25 persen diantaranya adalah milenial.

Baca juga  Presiden PKS Akan Temui Ketum Demokrat Sore Ini, Bahas Kontribusi Untuk Bangsa

Editor: Ainun Afifah

- Advertisement -

Artikel Lainnya

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisement -spot_img

Berita Terbaru