email : [email protected]

24.8 C
Jambi City
Saturday, November 23, 2024
- Advertisement -

Diduga Meninggal Akibat Malpraktik di Rumah Sakit Royal Prima Jambi, Ibu Korban Lapor Polisi

Populer

Kota Jambi, Oerban.com – Alfatih Rizki Ananda (15 bulan), diduga menjadi korban malpraktik saat dirawat di Rumah Sakit Royal Prima, Jambi. Alfatih diduga meninggal dunia akibat kelalaian pihak rumah sakit dalam menangani Pasien.

Tidak terima dengan kejadian tersebut, Nanda Yulfa Ibu Kandung dari Alfatih bersama keluarga lainnya melakukan pengaduan ke Posko Orange Partai Buruh Kota Jambi untuk meminta mengawal dan mengusut kasus kematian Alfatih.

“Kita sudah bertemu dengan pihak keluarga dari Alfatih ini, dan kita telah mendengar dengan seksama bagaimana kronologis awal sampai Alfatih meninggal, dan pihak keluarga pun sudah berusaha mendatangi rumah sakit untuk meminta kejelasan namun tidak ada jawaban pasti dari pihak rumah sakit, dan kita instruksikan kepada Posko Orange untuk mengawal kasus ini, karena Posko Orange adalah tempat pengaduan rakyat miskin dan tertindas, sebab semua orang berhak mendapatkan keadilan,” ujar Ridhawansyah Ketua Partai Buruh Kota Jambi.

Baca juga: Sikap Arogansi KPK Terhadap Pejabat Pemerintah (oerban.com)

Muhamad Zen S.H tim hukum Posko Orange Partai Buruh Jambi menjelaskan, Alfatih dirawat di RS Royal Prima pada 9 September pukul 23.20 WIB dan pukul 15.30 WIB tanggal 10 September 2023 meninggal dunia.

“Dari informasi yang disampaikan keluarga Alfatih, anaknya awalnya demam kemudian dibawalah ke Rumah Sakit royal prima, dan pihak rumah sakit mengarahkan untuk dirawat inap, dari beberapa rangkaian penanganan terhadap pasien yang masih balita ini terjadi kesalahan pemakaian selang dari hidung ke tenggorokan sehingga si anak ini muntah darah, dan menurut pihak keluarga yang menjaga Alfatih di rumah sakit ada beberapa kejanggalan dalam penanganan pada pasien balita ini,” ucap Zen.

Sementara itu, hari ini (20/10/2023) terpantau di lapangan beberapa pengurus Partai Buruh Kota Jambi dan Tim Hukum Posko Orange Partai Buruh Kota Jambi mendatangi Polda Jambi bersama ibu dan keluarga dari Alfatih Rizki Ananda untuk membuat Laporan ke Polda Jambi terkait dugaan malpraktik.(*)

Baca juga  Operasional Angkutan Batubara semakin tidak terkendali, Kartu Kuning untuk Pimpinan Daerah Jambi

Editor: Ainun Afifah

- Advertisement -

Artikel Lainnya

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisement -spot_img

Berita Terbaru