email : [email protected]

29.1 C
Jambi City
Friday, November 22, 2024
- Advertisement -

Menakar Kekuatan Masnah VS BBS di Pilkada Muaro Jambi, Tinjauan Hasil Pemilu 2024

Populer

Muaro Jambi, Oerban.com – Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak tahun 2024 tinggal kurang dari tiga bulan lagi, relatif singkat untuk para calon menggenjot elektoral di wilayah masing-masing.

Khusus Kabupaten Muaro Jambi, ada empat pasang calon yang akan bertarung memperebutkan kursi Bupati dan Wakil Bupati.

Di antaranya, ada Bambang Bayu Suseno (BBS)-Junaidi Mahir yang diusung PKB, PKS, Perindo, dan PSI, lalu Asnawi-Suprapno yang diusung Demokrat dan PPP.

Selain itu, ada Zuwanda-Sawaluddin yang diusung PDIP dan NasDem. Serta petahana Masnah Busroh-Zulkifli yang diusung Golkar, PAN, Gerindra, dan beberapa partai non parlemen lainnya.

Baca juga  Dukungan dari Tokoh Paguyuban Jawa Menguat, Tim Pemenangan BBS-Jun Optimis Raih Hasil Maksimal 

Dari keempat pasangan calon (Paslon) yang sudah ditetapkan KPU, pertarungan paling menarik dan sengit ada di antara BBS-Jun dan Maznah-Zulkifli.

Keduanya digadang merupakan calon kuat untuk menjadi orang nomor satu dan dua di Bumi Sailun Selimbai.

Namun, bagaimana potensi suara antara BBS dan Masnah jika ditinjau dari hasil Pemilu kemarin, pengaruh siapa yang paling kuat untuk menggalang dukungan masyarakat?

Jika berkaca pada hasil Pemilu, mengambil sampel pemilihan DPRD Provinsi Jambi Dapil II, Batanghari-Muaro Jambi, BBS dan Masnah saling bersaing dan unjuk gigi untuk memperlihatkan pengaruh siapa yang paling kuat.

Baca juga  Punya Misi Majukan Infrastruktur di Muaro Jambi, BBS-Jun Siapkan 2 Program Unggulan

Diketahui, pada Pemilu lalu, calon yang maju dari Dapil II lewat PAN ada Ririn Novianty dan Ria Juliana Busro. Ririn merupakan istri dari BBS, sementara Ria adalah adik kandung Masnah.

Meski skala pemungutan suara untuk Dapil II juga mencakup Kabupaten Batanghari, tentu saja baik Ririn dan Ria sama-sama mengandalkan basis di Muaro Jambi.

Dari hasil suara kemarin, masyarakat bisa mengukur sejauh mana pengaruh Masnah dan BBS di Kabupaten Muaro Jambi.

Hasil penetapan KPU, Ririn Novianty mendapat total 16.867 suara sah. Sedangkan Ria hanya mampu meraih 10.540.

Suara Ririn yang 60 persen lebih banyak dari Ria, menjadi bukti pengaruh dan ketokohan BBS di Muaro Jambi jauh di atas Masnah.

Dengan perolehan yang tinggi tersebut, istri BBS itu turut menyumbangkan satu buah kursi untuk PAN di DPRD Provinsi Jambi, sebuah sumbangsih yang harus diganjar dengan apresiasi oleh PAN.

Baca juga  Resmi Dilantik, Ini Daftar 55 Anggota DPRD Provinsi Jambi Periode 2024-2029
Baca juga  Kembali Dilantik Jadi Anggota DPRD Provinsi Jambi, Ririn Novianty BBS Siap Wakili Perempuan Perjuangkan Aspirasi Masyarakat

Pada perhelatan Pilkada mendatang, berkaca dari hasil Pemilu kemarin, jelas BBS jauh di atas Masnah. Keunggulan BBS ini diperkuat dengan datangnya pasangan yang punya rekam jejak kuat di Muaro Jambi, Jun Mahir.

Diketahui, keluarga Mahir punya basis dan ketokohan yang masih melekat hingga saat ini. Kakak kandung Jun, Burhanuddin yang pernah menjabat sebagai Bupati Muaro Jambi dua periode, buktinya hari ini masih tetap dipercaya masyarakat untuk duduk sebagai anggota DPRD Provinsi, dari Partai Demokrat.

Baca juga  Jadi Pendaftar Pertama di Pilkada Muaro Jambi, Ini 9 Visi yang Diusung BBS-Jun

Editor: Ainun Afifah

- Advertisement -

Artikel Lainnya

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisement -spot_img

Berita Terbaru