Muaro Jambi, Oerban.com-Kondisi pandemi Covid-19 sampai saat ini belum berhenti, namun tidak menyurutkan Balai Pelatihan Pertanian (Bapeltan) Jambi mendukung program Kementerian Pertanian dalam menyediakan kebutuhan pangan yang sehat dan bergizi bagi masyarakat. Hal ini terlihat dari kegiatan panen melon yang dilakukan pada hari Senin tanggal 20 Juli 2020.
Kepala Badan Penyuluhan dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Pertanian (BPPSDMP), Dedi Nursyamsi menyampaikan pangan masyarakat Indonesia harus sehat dan bergizi. “Dari pangan yang sehat dan bergizi maka akan membuat imunitas tubuh yang kuat, otomatis membuat bangsa kita sehat,” tutur Dedi.
Kegiatan panen nelon, juga dihadiri Kepala Bapeltan Jambi, Zahron Helmy; Marketing Representatif PT. East West Seed Indonesia (EWINDO) untuk wilayah Jambi, Aston Safroni; mitra kerja Bapeltan Jambi, Sobirin; pejabat struktural, pejabat fungsional serta sebagian karyawan – karyawati Bapeltan Jambi.
Menurut Aston Safroni, Marketing Representatif PT. East West Seed Indonesia, panen melon kali ini terbilang sukses. “Pada saat ini kami menghadiri panen perdana melon varietas Alisha F1 dan Gracia F1 di Balai Pelatihan Pertanian Jambi. Menurut saya, dengan umur panen 65 hari kondisi tanaman cukup baik. Dari daun masih bagus dan lebih banyak bertahan, kemudian untuk buah ada yang dibuahkan 3 – 4. Ini cukup bagus dan luar biasa. Dengan kondisi ini bisa dikatakan sukses dalam budidayanya,” ujar Aston.
Hal tersebut merupakan berita gembira bagi seluruh insan pertanian karena kegiatan budidaya melon dilakukan di lahan Marginal yang kurang subur sehingga membutuhkan usaha, pengamatan dan biaya yang sangat intensif dalam usaha budidayanya.
Kegiatan budidaya dilakukan untuk memelihara instalasi praktek, memotivasi serta meningkatkan kompetensi sumber daya manusia bagi penyuluh dan petani agar terus melakukan usaha tani demi keberlangsungan ketersediaan pangan walaupun dalam kondisi wabah Covid-19 dengan tetap melaksanakan protokol pencegahan.
Selain itu budidaya melon ini juga sebagai sarana pengambilan audio visual untuk bahan tayang e-learning Bapeltan Jambi. Tak hanya rasanya yang menyegarkan, buah yang memiliki nama latin cucumis melo ini mengandung berbagai nutrisi yang dibutuhkan oleh tubuh, misalnya kalori, karbohidrat, serat, protein, magnesium, dan potassium. Melon juga kaya akan vitamin C, vitamin B6, Vitamin K, folat dan yang tak kalah penting melon tidak mengandung lemak sama sekali.
Penulis : Wahyudi. N
Editor : Siti Saira. H
Mantafff
Melon buah yang sehat…Balai Pelatihan Pertanian Jambi telah melakukannya beberapa kali dan hasilnya mantap rasa buahnya pun passss…sukses terus Bapeltan Jambi..
Kerennnn
Sukses Bapeltan Jambi dalam budidaya Melon di lahan marjinal, smoga kedepan dapat diuji dengan komoditas strategis lainnya. Bapeltan Jambi BISA…
Mantap Bapeltan Jambi.. sektor pertanian memiliki potensi yang sangat luar biasa untuk pemulihan ekonomi dimasa pandemi covid 19
Keren….buah mantap buah sehat….imun bertambah