email : [email protected]

23.7 C
Jambi City
Friday, November 22, 2024
- Advertisement -

Adakan Press Conference, BPPSDMP Menghimbau agar Suarakan Genta Organik

Populer

Bogor, Oerban.com – Badan Penyuluhan dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Pertanian (BPPSDMP) Kementerian Pertanian menggelar press conference pada Senin (13/3/2023) di Hotel Royal Bogor, membahas tentang kegiatan Pelatihan Sejuta Petani dan Penyuluh yang akan dibuka pada Kamis mendatang oleh Kementerian Pertanian.

Pelatihan Sejuta Petani dan Penyuluh mengambil tema “Genta Organik (Gerakan Tani Pro Organik)”, diadakan secara online dan offline yang akan dibuka di Gedung M Yusuf Makassar. Kepala badan BPPSDMP, Dedi Nursyamsi mengatakan bahwa kegiatan tersebut dinilai efektif sebab banyaknya peserta yang bergabung dalam kegiatan tersebut.

“Pelatihan Sejuta Petani dan Penyuluh ternyata memiliki efektivitas yang luar biasa. Karena satu kali acara itu bisa lebih dari satu juta enam ratus ribu orang peserta dari seluruh pelosok tanah air secara offline dan online,” kata Dedi Nursyamsi.

Dedi menjelaskan, Pelatihan Sejuta Petani dan Penyuluh mengambil tema “Genta Organik (Gerakan Tani Pro Organik) dengan alasan beberapa faktor yang mempengaruhi pertanian secara global beberapa tahun terakhir.

“Akibat dari dampak Covid-19 disusul dengan dampak claimate change bahkan diikuti pula dampak dari perang Rusia dan Ukraina, ternyata menyebabkan harga pangan di pasar global itu melejit. Bukan hanya harga pangan saja, tetapi sarana prasarana produksi pertanian pun ikut terkerek termasuk di dalamnya pupuk,” ucap Dedi.

Harga pupuk urea di pasar global, lanjutnya, meningkat hampir dua kali lipat. Bahkan presiden juga sudah menyampaikan ada permasalahan ketersediaan pupuk di negara kita. Hal inilah penyebab dari permasalahan ketersediaan pangan.

Dedi mengatakan, ternyata solusi yang dapat membantu problem atas kondisi tersebut ialah adalah kredit usaha rakyat. Ia mengungkapkan bahwa kredit usaha rakyat merupakan energi, sebagai bensin, sebagai penggerak motor agribisnis, dan motor pembangunan pertanian

Baca juga  Pelatihan Teknis yang Diselenggarakan Bapeltan Jambi Ditutup dengan Kesan Peserta yang Positif

“Oleh karena itu kita terus dorong agar para petani seluruh praktisi pertanian memanfaatkan secara maksimal potensi ini salah satunya melalui pelatihan,” kata Dedi.

Untuk diketahui, Pelatihan Sejuta Petani dan Penyuluh yang dilaksanakan Kementan ialah sebanyak 11.400.000 peserta. Terdapat 10.200.000 peserta lebih pada kegiatan sebelumnya dan 1.200.000 orang sudah terdaftar untuk vol 5 mendatang.

- Advertisement -

Artikel Lainnya

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisement -spot_img

Berita Terbaru