Jakarta, Oerban.com – Sejak awal beredarnya isu kudeta di tubuh partai Demokrat, ketua umum AHY telah menyampaikan jika hal tersebut berkaitan dengan agenda pada 2024 mendatang. Meski begitu, belum ada yang bisa memastikan lebih spesifik mengenai apa yang akan terjadi.
Ikut meramaikan spekulasi yang beredar, politikus senior Amien Rais mengungkapkan kecurigaannya terhadap presiden Jokowi yang menginginkan masa jabatannya ditambah, menjadi 3 periode.
Dalam upaya mewujudkan keinginan 3 periode itu, Amien menjelaskan jika telah ada skenario, backup politik, serta keuangan yang sangat luar biasa. Hal tersebut akan mempermudah presiden Jokowi untuk mencengkram semua lembaga tinggi negara, baik itu MPR, DPR, dan DPD.
“Jadi sekarang ada semacam publik opini, yang mula-mula samar-samar tapi sekarang makin jelas ke arah mana rezim Jokowi ini melihat masa depannya,” Kata Amien Rais di kanal youtube pribadinya pada Sabtu (13/3).
“Jadi mereka akan mengambil langkah pertama meminta sidang istimewa MPR, ya mungkin satu dua pasal yang katanya perlu diperbaiki, yang mana saya juga tidak tahu, tapi kemudian akan ditawarkan pasal baru yang memberikan hak presiden bisa dipilih 3 kali,” Sambungnya.
Di samping itu, Amien juga turut mempertanyakan sikap dari para lembaga tinggi negara melihat opini publik yang beredar.
“Saya meminta saudara sekalian pada anggota DPR, MPR, DPD, lembaga tinggi negara yang lain, akankah kita biarkan, plotting rezim sekarang ini?” Katanya.
Sebagai seorang manusia, Amien tidak menafikan jika mungkin saja dugaannya keliru. Namun jika benar itu terjadi kata Amien, maka kondisi Indonesia sudah sampai pada tahapan it’s now or never, tomorrow will be too late.
Editor: Renilda Pratiwi Yolandini