email : [email protected]

23.8 C
Jambi City
Jumat, September 20, 2024
- Advertisement -

Angkat Penelitian Tentang LAM Jambi, Dosen Undip Ini Ungkap Alasannya

Populer

Kota Jambi, Oerban.com – Dosen Universitas Diponegoro (Undip) Kota Semarang, Jawa Tengah, Sri Wahyu Ananingsih tertarik melakukan penelitian tentang Lembaga Adat Melayu (LAM) Jambi Provinsi Jambi.

Ketertarikan itu membawa Dosen yang akrab disapa Ana tersebut terbang dari kotanya Semarang ke Tanah Pilih Pusako Betuah, Kota Jambi.

“Seumur hidup ini kali pertama saya ke Jambi,” ujarnya.

Ana mengatakan, penelitian yang diangkatnya berkaitan dengan penandatanganan MoU kerja sama LAM Jambi Provinsi Jambi bersama Bawaslu, dengan komitmen untuk bersama-sama mencegah politik uang dalam pelaksanaan Pemilu.

Ia mengaku, informasi tentang MoU itu didapatnya melalui media sosial yang beredar.

“Awalnya dari media, saya melihat MoU tersebut sebagai suatu hal yang menarik,” terangnya.

Datang bersama Mantan Sekda Provinsi Jambi, Ridham Priskap, Ana bersyukur Ketua Umum LAM Jambi Provinsi Jambi, Hasan Basri Agus (HBA) dan jajaran pengurus lain menyambutnya dengan baik.

Dosen Fakultas Hukum Undip itu juga mengucapkan banyak terima kasih atas apresiasi yang sudah diberikan.

“Penelitian yang akan saya angkat ini mengambil judul ‘Peran LAM Jambi dalam Pencegahan Politik Uang pada Pemilu 2024’,” sebut Ana.

Lebih lanjut, Ana mengatakan peran lembaga adat di era sekarang sangat dibutuhkan. Terlebih untuk mendorong masyarakat agar tidak melanggar suatu hal yang dilarang, baik oleh hukum agama maupun negara.

Bersamaan dengan itu, Ana juga memberi apresiasi terhadap LAM Jambi Provinsi di era kepengurusan HBA, yang dinilai telah berperan sangat aktif.

“Saya sudah mendengar informasi bahwa LAM Jambi sudah melaksanakan MoU dengan banyak pihak, seperti Kapolda, Kejati, BNN, Pengadilan Tinggi Agama, dan Bawaslu,” tuturnya.

Sementara itu, menanggapi penelitian yang hendak dilakukan Ana, HBA menyambut baik hal tersebut.

Baca juga  Money Politic Merebak: Praktik Kotor Memanfaatkan Masyarakat Miskin

Ia mengatakan, pengurus LAM Jambi Provinsi Jambi sangat terbuka dan bersedia dalam membantu mensukseskan penelitian Dosen Undip itu.

“Kami menyambut baik maksud dari bu Ana, mudah-mudahan penelitian tersebut ke depannya bisa memberi banyak manfaat,” ucap HBA.

Tokoh bergelar Tumenggung Putro Joyo Diningrat itu menyampaikan, belakangan semakin banyak masyarakat yang tertarik dengan Lembaga Adat Melayu Jambi.

Hal ini, tegasnya, tidak lepas dari peran aktif para pengurus, serta support yang selalu diberikan oleh Gubernur Jambi, Al Haris.

Editor: Ainun Afifah

- Advertisement -

Artikel Lainnya

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -spot_img

Berita Terbaru