Muaro Jambi, Oerban.com – Ketua DPRD Provinsi Jambi, Edi Purwanto mengingatkan kepada lebih dari 6.000 mahasiswa baru Universitas Jambi soal tantangan ke depan bagi anak-anak muda. Hal ini disampaikan oleh Edi Purwanto saat menghadiri Pengenalan Kehidupan Kampus Bagi Mahasiswa Baru (PKKMB) tahun ajaran 2024/2025, Senin (12/8/2024) di Universitas Jambi (Unja)
Hadir pada kesempatan ini, Wakil Gubernur Jambi, Abdullah Sani, Rektor Unja, Helmi, Ketua IKA UNJA periode 2023-2027, Sudirman, Dekan, Wakil Dekan, Dosen, dan sejumlah pejabat di lingkup kampus Unja. Edi Purwanto menerangkan bahwa tantangan yang dimaksud yaitu tantangan ideologi transnasional.
“Ada tantangan penting bagi kita, pertama tantangan ideologi transnasional. Kita akan belajar ideologi transnasional itu kita akan memahami kaitan dengan liberalis kapitalis ada sosialis komunis ada juga khilafah ala isis,“ katanya.
Hal-hal tersebut dikatakan oleh Edi Purwanto akan menjadi diskusi bagi kita bersama dan tentu kata Edi Purwanto kalau hal ini tidak dicermati dengan baik, maka itu akan berbahaya bagi keberlangsungan hidup kita di Indonesia. Maka proteksinya, kata Edi Purwanto, adalah bagaimana kita betul-betul mempelajari dan mengimplementasikan empat pilar kebangsaan.
“Pancasila, UUD 1945, Bhineka Tunggal Ika, dan NKRI. Itu lah proteksi kita kepada ideologi-ideologi transnasional yang bisa menjadikan polarisasi ditengah-tengah bangsa yang kita cintai,” terangnya.
“Ingat bahwa Indonesia didirikan oleh tetesan air mata keringat dan darah dan kita semua sebagai mahasiswa, sebagai agen of change atau agen perubahan sosial kontrol,” tambahnya.
Di sisi lain, Edi Purwanto memberikan rasa semangat kepada ribuan mahasiswa bahwa masing-masing mahasiswa harus bangga terhadap dirinya karena bisa melalui berbagai proses hingga hari ini bisa berada di kampus terbaik di Provinsi Jambi.
Edi Purwanto berharap seluruh mahasiswa menjadi mahasiswa yang terbaik sesuai dengan tema PKKMB Unja tahun ini: “Mewujudkan Intelektual Muda yang Inovatif, Unggul dan Kompetitif Menuju Generasi Emas Tahun 2045″
“Kalian semua adalah mahasiswa terpilih, selama empat atau lima tahun kalian akan ditempah di sini, dan insha Allah anda keluar dari sini akan menjadi manusia-manusia yang berguna bermanfaat dan mendedikasikan diri bagi masyarakat,” pungkasnya.(*)
Editor: Ainun Afifah