email : [email protected]

29.7 C
Jambi City
Thursday, November 21, 2024
- Advertisement -

Peduli Sosial, PD Tidar Jambi Santuni Anak Yatim dan Bagikan Ratusan Takjil untuk Warga Kota Jambi

Populer

Kota Jambi, Oerban.com – Bulan suci Ramadan adalah bulan yang penuh dengan keberkahan, di mana umat Muslim di seluruh dunia melaksanakan Ibadah Puasa. Bagi umat muslim, bulan Ramadan adalah bulan yang tepat untuk melakukan berbagai amal kebaikan karena di bulan ini juga segala amalan dilipat gandakan pahalanya oleh Allah SWT, hal inilah yang mendasari umat muslim berlomba-lomba untuk berbuat kebaikan di bulan Ramadan.

Tak ingin ketinggalan dari keberkahan bulan suci Ramadan , Pimpinan Daerah (PD) Tunas Indonesia Raya (TIDAR) Jambi menggelar kegiatan peduli terhadap sosial.

Kegiatan Tidar Peduli Sosial tersebut diawali dengan santunan terhadap anak yatim di Panti Asuhan Al Mahri Kelurahan Handil Jaya, Kecamatan Jelutung Kota Jambi, dan disusul dengan berbagi makanan sedikitnya 250 paket takjil Ramadan yang dibagikan di sekitar Tugu Pers, Jl. Sultan Agung, Lebak Bandung, Kecamatan Pasar Jambi, Kota Jambi, Sabtu (8/4/2023).

Usai bagi-takjil dan santunan kepada anak yatim piatu, kegiatan PD TIDAR Jambi ditutup dengan buka puasa bersama.

Terpantau kegiatan ini dihadiri langsung Ketua PD TIDAR Jambi Dewa Gede Wahyu Putra didampingi oleh Sekretaris Aan, serta diikuti oleh Kader-kader Tidar Jambi.

“Hari ini kami melakukan kegiatan Tidar berbagi untuk warga yang membutuhkan, sembari kita perkenalkan kepada masyarakat bahwa Tidar adalah organisasi pemuda yang peduli terhadap masyarakat sekitar,” ungkap Rengga di sela-sela ia membagikan takjil kepada warga yang melintasi jalan sekitar Tugu Pers Kota Jambi.

Menurut Rengga sapaan akrab dari ketua sayap partai Gerindra ini, giat sosial Ramadan tersebut bukan hanya mendorong rasa empati namun juga menguatkan tali persaudaraan antar sesama, kemudian juga mensosialisasikan dan memperkenalkan Tidar terhadap masyarakat terkhusus kepada para pemuda (milenial) agar memahami bahwa Tidar selalu berbuat hal positif.

Baca juga  Hadiri Milad Pejuang Subuh, Abdullah Sani: Semoga Terus Istiqomah

“Selain berbagi, kita juga ingin mensosialisasikan Tidar terhadap anak-anak muda bahwa Tidar selalu empati terhadap lingkungan dan sosial serta menunjukkan bahwa kegiatan Tidar selalu positif, “tambahnya.

Ia menambahkan, untuk beberapa agenda kedepan terkhusus menjelang hari Lebaran, dalam bulan Ramadan ini  Tidar terus mengadakan kegiatan-kegiatan sosial yang menyentuh langsung terhadap masyarakat.(*)

Editor: Ainun Afifah

 

- Advertisement -

Artikel Lainnya

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisement -spot_img

Berita Terbaru