email : [email protected]

23.6 C
Jambi City
Friday, November 22, 2024
- Advertisement -

SEBANYAK 56 ORANG PENYULUH DINYATAKAN KOMPETEN, UJI KOMPETENSI DITUTUP

Populer

Muaro Jambi, Oerban.com – Hari yang ditunggu – tunggu oleh peserta sertifikasi profesi penyuluh pertanian telah tiba. Kamis, 4 Juli 2019 merupakan hari pengakhiran kegiatan sertifikasi penyuluhan yang dilaksanakan di TUK BPP Jambi.

Sebanyak 56 penyuluh dinyatakan kompeten oleh esesor kompetensi penyuluhan. Demikian dikatakan Ugik Romadi , S.ST, M.Si selaku wakil dari asesor. Sedangkan 2 penyuluh dinyatakan belum kompeten dikarenakan berkasnya belum lengkap.

Peserta menyiapkan barang bukti untuk uji kompetisi penyuluh pertanian [sumber photo : deni]

Sertifikasi ini merupakan salah satu cara pengakuan profesi penyuluh secara nasional yang pengujiannya sudah terstandar dan sertifikatnya dikeluarkan oleh badan Nasional sertifikasi profesi (BNSP).

Para peserta merasa sangat berbahagia karena jerih payahnya terbalas dengan diumumkannya hasil uji kompetensi yang diikuti 58 orang peserta selama 4 hari ini, dan hasilnya menyatakan direkomendasikan kompeten.

Tim asesor melakukan pengujian terhadap peserta uji kompetensi [sumber photo : deni]

Tri Guntoro sebagai perwakilan peserta merasa puas dengan hasil yang diterima karena sudah berusaha sebaik baiknya dan berpesan agar ada pembeda antara penyuluh yang telah tersertifikasi dan yang belum sertifikasi.

Acara pengakhiran sertifikasi ditutup oleh PLh Kepala BPP Jambi Purnadi, SP, MP. Dalam pesannya mengingatkan agar hasil yang diraih terus dipertahankan dan ditingkatkan ke level yang lebih tinggi. Selain itu juga agar tidak bosan bosan dalam mengembangkan dunia pertanian sehingga dunia pertanian menjadi maju.(TIM)

Baca juga  MENGEMBALIKAN KEJAYAAN DAIRI SEBAGAI SENTRA KOPI SIDIKALANG
- Advertisement -

Artikel Lainnya

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisement -spot_img

Berita Terbaru