email : [email protected]

24.8 C
Jambi City
Thursday, November 21, 2024
- Advertisement -

Ada Apa Dibalik PKKMB UNJA 2022?

Populer

Sebagai salah satu rangkaian gerbang masuk menjadi mahasiswa, pengenalan kehidupan kampus merupakan ajang momentual yang mesti berdasarkan pada nilai-nilai profesionalisme, integritas, dan humanisme mulai dari proses penetapan panitia hingga rangkaian kegiatannya. Tetapi bagaimana jika unsur-unsur tersebut tidak terpenuhi? Tentu hal ini berbanding terbalik dengan visi misi sebuah kampus yang memiliki fungsi sebagai laboratorium para intelektual dan menunjukkan kegagalan berpikir serta tindakan semrawut yang berefek jangka panjang, apalagi jika dibiarkan begitu saja.

PKKMB UNJA (Pengenalan Kehidupan Kampus Mahasiswa Baru) UNJA Merupakan hajatan tahunan kampus Universitas Jambi, yang bertujuan untuk memberikan pembekalan kepada mahasiswa baru agar dapat lebih cepat beradaptasi dengan lingkungan kampus.

Alih-alih menegasikan hal yang demikian, proses dan pelaksanaannya malah jauh dari hal tersebut.
Kondisi tersebut terbukti dengan beberapa kerancuan proses yang pertama, keluarnya surat keputusan Rektor Universitas Jambi Nomor : 2273/UN21/KM/2022 tentang panitia pelaksana dan harian kegiatan pengenalan kehidupan kampus (PKK) mahasiswa baru Universitas Jambi 2022.

Dalam surat tersebut secara tiba-tiba penunjukan panitia dan pendamping gugus terjadi sewenang-wenang, tidak ada penerapan prinsip demokrasi dan asas keterbukaan yang sesuai dengan panduan PKK bagi mahasiswa baru yang dikeluarkan oleh Kemendikbud Ristek.

Seyogianya, PKKMB UNJA 2022 diselenggarakan secara langsung setelah 2 tahun terakhir dilaksanakan secara Online akibat wabah penyakit Corona. Hal ini yang membuat Mahasiswa UNJA lintas angkatan tertarik untuk terlibat dalam kepanitian dan PG. Tetapi hal ini harus pupus dikarenakan dalam pembentukan kepanitian dan PG terkesan dengan sembunyi-sembunyi tidak ada informasi resmi dari kampus dalam pembentukanya. Bahkan Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) yang seharusnya menjadi lembaga resmi dikampus banyak yang tidak mendapatkan informasi dan hanya UKM tertentu saja yang mendapatkan informasi dan dilibatkan pada hajatan PKKMB UNJA 2022.

Baca juga  Lulus Pendanaan, Tim Pro-IDe Univesitas Jambi Lakukan Diversifikasi Saus Nanas Menggunakan Teknologi High-Pressure Processing di Desa Tangkit Baru

Kedua, dalam proses kegiatan terdapat banyak praktik kurang baik yang dilakukan oleh panitia, memberikan contoh tidak baik dengan merokok di depan mahasiswa baru, hingga tidak memberikan waktu shalat bagi peserta yang muslim. Hal ini cukup disayangkan, karena panitia yang terpilih secara sembrono tersebut mau tidak mau, harusnya menjadi representasi kampus dalam menyambut tamu (dalam hal ini mahasiswa baru) yang dalam kondisi tersebut masih sangat kurang layak.

Asas kebiasaan dalam pembentukan panitia PKK yang telah terbukti berjalan beberapa tahun belakangan dan memberikan kesan yang baik pada mahasiswa baru, kini tercoreng oleh ulah proses pembentukan yang panitia yang amburadul.

Momentum penyambutan harus dicederai oleh ulah oknum tidak bertanggung jawab serta menimbulkan kesan yang tidak baik bagi mahasiswa baru.

Menanggapi persoalan tersebut, sudah sepantasnya Rektor UNJA dan jajaran segera mengevaluasi proses yang ada, kembalikan proses pembentukan kepanitiaan sebagaimana mestinya, jangan lagi ada alibi terdesak, sedangkan segala instrumen pelaksana sudah tersedia. Jangan sampai mencoreng wajah sendiri dengan kepanitiaan dan PG PKKMB UNJA 2022 yang dinilai melanggar panduan PKK dan mengesampingkan prinsip-prinsip demokrasi dan asas keterbukaan.

Penulis : Muhammad Rizki Wakil Gubernur Fakultas Pertanian 2020-2021

- Advertisement -

Artikel Lainnya

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisement -spot_img

Berita Terbaru