email : [email protected]

23.7 C
Jambi City
Friday, November 22, 2024
- Advertisement -

ANTISIPASI DAMPAK BURUK COVID-19, BAPELTAN JAMBI SIAPKAN BEBERAPA BAHAN E-LEARNING UNTUK PELATIHAN DARING

Populer

Muaro Jambi, Oerban.com – Bapeltan Jambi dalam menyikapi himbauan pemerintah terkait pencegahan virus covid 19 adalah dengan melaksanakan pembelajaran dirumah menggunakan sistem e – learning. Untuk itu pada hari Kamis tanggal 02 April 2020 Bapeltan Jambi dalam hal ini team e – learning mempersiapkan materi pembelajaran yang kreatif dan inovatif. Untuk tahap awal ini dibuat video pembelajaran tentang okulasi tanaman karet.

Menurut Kepala Bapeltan Jambi Zahron Helmy dalam proses pembuatan video, tim e – learning dituntut untuk berkreasi supaya materi pembelajaran untuk peningkatan kompetensi tetap dapat diperoleh.

“Desain pembelajaran harus dibuat sekreatif mungkin, lebih menarik, mudah dipahami, mudah diakses dan mudah membantu peserta sehingga pertanian tetap bisa tanam dan berproduksi walaupun dalam kondisi wabah covid 19 ini”, ujar Zahron.

Dengan wilayah kerja yang luas mencakup 6 Provinsi dimulai dari Provinsi Aceh, Sumatera Utara, Riau, Kepulauan Riau, Sumatera Barat dan Jambi serta faktor komunikasi dan transportasi yang sangat kurang terutama di daerah – daerah terpencil menjadi masalah cukup serius dalam pemerataan pelatihan dan bahan yang akan diajarkan oleh Bapeltan Jambi. Hal tersebut akan sangat menghambat upaya pembangunan dan peningkatan sumber daya manusia pertanian Indonesia. Maka permasalahan tersebut dapat diatasi dengan memanfaatkan teknologi yang salah satunya dengan sistem e – learning.

E – learning atau digital learning adalah proses pembelajaran yang menggunakan perangkat digital sebagai sarana belajar mengajar. Seiring perkembangan teknologi yang berlangsung sangat pesat, E – learning menjadi media pembelajaran yang tidak bisa dipandang sebelah mata karena materi yang ditawarkan begitu beragam dan jadwal belajar yang sangat fleksibel. Sistem belajar e – learning memiliki sejumlah kelebihan dibandingkan sistem belajar offline diantaranya menghemat waktu belajar, biaya serta lebih efektif.

Baca juga  Pemahaman Varian Omicron Penting untuk Kendalikan Covid-19

Kegiatan pembuatan video e – learning akan dilakukan terus secara kontinu dimana untuk Bapeltan Jambi lebih difokuskan pada tanaman perkebunan diantaranya karet, kelapa sawit, kopi dan kakao sesuai tugas fungsi dan arahan dari Pusat Pelatihan Kementerian Pertanian (Puslatan)

Penulis : Wahyudi. N
Editor: Renilda Pratiwi Yolandini

- Advertisement -

Artikel Lainnya

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisement -spot_img

Berita Terbaru