Muaro Jambi, Oerban.com – Bupati Muaro Jambi, Masnah Busro melakukan panen raya padi di Desa Kemingking Luar Kecamatan Taman Rajo Kabupaten Muaro Jambi, Kamis (17/9).
Panen kali ini melebihi dari target yang ditetapkan dari Dinas Pertanian Tanaman Pangan Kabupaten Muaro Jambi. Setelah dilakukan ubinan oleh Badan Pusat Statistik (BPS) setempat, diperoleh hasil panen hingga 6 ton per hektar. Masnah mengajak seluruh petani agar berterima kasih kepada penyuluh pertanian
“Alhamdulillah hasil panen kita meningkat dan melebihi dari target. Dinas menetapkan target 5 ton. Tetapi hasil panen sekarang dapat mencapai 6 ton per hektar. Ini hal yang sangat menggembirakan. Selanjutnya kita harus berterima kasih kepada para penyuluh pertanian yang setiap hari tidak kenal lelah membantu bapak ibu petani untuk menjalankan tugas mulia mensejahterakan para petani dan keluarganya dengan terus mengawal produksi pertanian. Sehingga kita semua bisa menikmati produksi pertanian kita tanpa harus impor dari negara lain”, ujar Masnah.
Badan Penyuluhan dan Pengembangan SDM Pertanian (BPPSDMP) Kementan melalui Kepala Balai Pelatihan Pertanian (Bapeltan) Jambi, Zahron Helmy menyampaikan kebijakan Kementan untuk mewujudkan ketahanan pangan nasional. Keberadaan Balai Penyuluhan Pertanian (BPP) di tingkat kecamatan sangat berperan besar sebagai pusat pembangunan pertanian guna mendukung ketahanan pangan.
“BPP memiliki penyuluh-penyuluh yang mumpuni di bidang pertanian. Peran BPP sebagai pusat pembangunan pertanian harus terus dioptimalkan. Mari setiap penyuluh melakukan penyuluhan kepada seluruh petani di wilayah binaannya. Kita dukung ketahanan pangan nasional mulai dari daerah ini”, ujar Zahron saat menyampaikan sambutannya.
Penggunaan alat mesin pertanian (alsintan) akan membantu dan memudahkan proses penanaman hingga setelah selesai proses penanaman padi. Lebih lanjut Masnah juga meminta Dinas Tanaman Pangan dan Hortikultura (TPH) Kabupaten Muaro Jambi untuk dapat menyerahkan bantuan alsintan kepada para petani.
“Saya minta kepada Kepala Dinas TPH tahun 2021 agar dapat menyiapkan anggaran untuk pengadaan peralatan alsintan paling tidak 1 kecamatan 1 combine harvester. Juga yang tidak kalah penting sebagaimana diungkapkan Kepala Bapeltan Jambi, kita juga harus segera mengalokasikan anggaran untuk mengoptimalkan peran kostratani sebagai pusat data dan informasi pertanian. Kita siapkan jaringan yang baik, agar informasi dari dan untuk kelompoktani kita bisa diperoleh dengan cepat. Hal ini tentu dapat dilakukan jika kita mempercepat dan memperkuat IT untuk Kostratani yang terkoneksi dengan Agriculture War Room Kementan”, ujar Masnah.
Desa Kemingking Luar saat ini akan memanen padi sawah tadah hujan seluas 60 hektar. Hanya saja petani masih melakukan penanaman sebanyak satu kali setahun dikarenakan daerah ladang yang berada dekat dengan sungai Batang Hari. Setiap tahun akan terjadi luapan air sungai yang membatasi waktu untuk dapat melakukan penanaman padi.
Kepala Desa, Dedi Rahmad menyambut antusias kehadiran Bupati dan rombongan untuk melakukan panen raya. Dedi berterima kasih atas kesediaan pemerintah memberikan bantuan power thresher dan jaring sawah.
“Terima kasih kepada pemerintah Muaro Jambi atas kepercayaan kepada petani di desa kami. Bantuan power thresher dan jaring sawah ini akan sangat bermanfaat untuk meningkatkan hasil panen padi nantinya”, ujar Dedi.
(HDY)