email : [email protected]

23.7 C
Jambi City
Jumat, April 26, 2024
- Advertisement -

Basarnas Temukan Benda di Duga Puing-Puing Milik Sriwijaya

Populer

Jakarta, Oerban.com – Tim Basarnas menemukan beberapa benda yang diduga puing-puing dari pesawat Sriwijaya Air SJ-182 yang hilang kontak sekitar pukul 14.40 WIB. Pesawat yang direncanakan terbang menuju Bandara Supadio Pontianak Kalimantan Barat.

Pengamat penerbangan Alvin Lie mengatakan bahwa ketinggian 20.000 kaki dan kemungkinan besar ketika kehilangan daya sekitar 20 detik akan jatuh.

Sampai saat ini Basarnas masih melakukan pencarian dengan menyebar tiga tim ke titik yang diduga jatuhnya pesawat yakni pulau Lancang dan pulau Laki. Dari pernyataan nelayan di sekitar pulau Lancang terdengar suara dentuman di sekitar pulau Lancang.

Pihak Basarnas beserta tim dan para nelayan masih melakukan penyisiran disekitar lokasi yang diduga jatuhnya pesawat Sriwijaya Air SJ-182. Cuaca dan jarak pandang menjadi penghalang bagi tim untuk melanjutkan pencarian.

Jika masih turun hujan, pihak Basarnas akan menghentikan pencarian malam ini, dan melanjutkannya besok pagi dititik yang telah ditentukan, dan kemungkinan diperluas kewilayah lainnya.

Pesawat Boeing 737-500 memiliki jangkauan 4.444 kilometer dengan panjang pesawat 31 meter produksi 1994. Merupakan bekas Maksakapai Continental milik Amerika Serikat.

Berikut daftar manifest Pesawat Sriwijaya Air SJ 182:

Data Manifest Penumpang Sriwijaya Air SJ 182

 

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -

Artikel Lainnya

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -spot_img

Berita Terbaru