email : [email protected]

23.2 C
Jambi City
Minggu, Oktober 6, 2024
- Advertisement -

ESTADIO MESTALLA BERCUCURAN AIR MATA, PASCA CR7 KENA KARTU MERAH

Populer

Valencia. Oerban.com – Selama menjadi pemain sepak bola di tim-tim besar Liga Champin mulai dari MU, Real Madrid hingga akhirnya berlabuh di Juventus, Cristiano Ronaldo pertama kalinya terkena kartu merah. Hal itu membuat air mata pemain bola nomor satu ini tak sanggup ia sembunyikan. Dengan berat ia meninggalkan stadion Estadio Mestalla.

Belum lagi pertandingan peratama usai CR7 telah dikenai kartu merah oleh wasit Felix Brych. Laga dengan Valencia, Kamis (20/9/2018) dinihari WIB, baru menunjuk menit ke-29 saat wasit memutuskan mengacungkan kartu merah langsung pada CR7. Tidak sampai 30 menit Cristian Ronaldo menjalani debut di Liga Cahmpion bersama Juventus.

Pemberian kartu merah itu dilatarbelakangi kontak fisik tanpa bola yang dilakukan Cristian Ronaldo terhadap Jeison Murillo. Hal itu dilakukan Felix Brych setelah berdiskusi dengan hakim garis.

Meski kontak fisik tersebut tidak terlalu kuat namun Murillo terjatuh karenanya. Pada saat itu Murillo mencoba menghalangi CR7 untuk masuk ke kotak pinalti dari gawang Valencia. Bukannya berhasil menghadang ia malah terjatuh.
Selain itu juga ada hal lain yang diduga menjadi penyebab wasit mengeluarkan Ronaldo dari lapangan. Sikap Ronaldo yang menunduk ke Murillo saat dia terjatuh dan memegang kepala sang lawan juga menjadi alasan wasit. Akibatnya terjadi konfrontasi dari pemain kedua tim tersebut.

Berat hati Cristian Ronaldo keluar dari lapangan setelah diacungi kartu merah oleh wasit. Top skor selama Liga Champion itu kecewa sekaligus tidak percaya. Dengan wajah basah air mata Ronaldo keluar dari lapangan.

Pemilik lima Balllon d’Or itu sempat menyandarkan kepalanya sambil terisak di pintu masuk lorong pemain. Keputusan wasit membuat ia dikeluarkan dari lapangan membuat CR7 sangat kecewa. Sepanjang lorong pemain, pemain terbaik dunia ini menangis.

Baca juga  Tren Belanja Besar Klub-Klub Arab Saudi: Gaet Pemain Berpengalaman untuk Memperkuat Liga

Ironinya Ronaldo baru saja menyumbang dua gol pertamanya untuk Juventus sebelum petandingan lawan Valencia ini berlansung. Mekipun Juventus tetap menang 2-0 atas valencia. Hal ini tetap membuat CR7 menjadi sorotan.

Sumber : Detiksport.com

- Advertisement -

Artikel Lainnya

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -spot_img

Berita Terbaru