email : [email protected]

28 C
Jambi City
Friday, November 22, 2024
- Advertisement -

KABUPATEN MERANGIN PERSIAPKAN LAHAN PADI SAWAH DENGAN CARA MAKSIMAL

Populer

Bangko, Oerban.com – Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo terus memberi semangat kepada seluruh insan pertanian dalam mengelola lahan dan percepatan tanam.

“Persiapan pangan adalah solusi saat pandemi covid 19, oleh karena itu kita harus bekerja lebih keras, lebih terpadu dan lebih gotong royong agar makanan rakyat bisa terjamin. Karenanya, ayo seluruh insan pertanian kita hadapi tantangan – tantangan tersebut dengan langkah strategis yaitu penanaman lebih cepat,” semangat SYL.

Hal senada disampaikan Kepala Badan Penyuluhan dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Pertanian (BPPSDMP), Dedi Nursyamsi. Ia berharap petani melakukan percepatan tanam.

“Petani, penyuluh dan insan pertanian harus tanam, tanam, tanam. Banyak lahan yang bisa dimanfaatkan. Ada lahan kering, lahan rawa bahkan lahan pekarangan. Intinya kita tidak boleh berhenti menanam. Karena kebutuhan pangan masyarakat Indonesia harus terus dipenuhi dalam kondisi seperti ini,” kata Dedi.

Setelah musim panen usai pada bulan September dan Oktober yang lalu, saatnya sekarang Kelompok Tani (Poktan) Enam Saudara yang berada di Desa Muara Seketuk, Kecamatan Tabir Ulu, Kabupaten Merangin, Provinsi Jambi bahu membahu dengan penyuluh melakukan persiapan lahan komoditas padi sawah dengan potensi luas sebanyak 4 hektar.

Dibawah Komando Ketua Poktan, Husin. G petani melakukan pengolahan lahan pasca panen padi sawah dengan tulus dan penuh semangat.

Petani dan penyuluh di Desa Muara Seketuk Kecamatan Tabir Ulu Kabupaten Merangin ini melakukan persiapan lahan dan percepatan tanam untuk menjaga ketersediaan pangan di masa pandemi ini.

Langkah ini juga sebagai antisipasi terjadinya krisis pangan seperti yang disampaikan oleh Penyuluh wilayah binaan Desa Muara Seketuk, Asnawi.

”Kami para penyuluh mengajak petani dalam melaksanakan persiapan lahan dan tanam secepatnya dengan menggunakan traktor roda dua untuk menjaga ketersediaan pangan dan mengantisipasi krisis pangan,” ujar Asnawi.

Baca juga  Pelatihan Budidaya Kelapa Sawit BPDPKS dan UPT Kementan di Jambi Fokus pada Pengembangan SDM Pertanian

Penulis : Wahyudi. N
Editor : Tim Redaksi

- Advertisement -

Artikel Lainnya

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisement -spot_img

Berita Terbaru