email : oerban.com@gmail.com

24.8 C
Jambi City
Saturday, March 22, 2025
- Advertisement -

Kalaborasi Satbrimob Polda Jambi dan Kementan Wujudkan Ketahanan Pangan

Populer

Muaro Jambi, Oerban.com – Kementerian Pertanian (Kementan) melibatkan Tentara Nasional Indonesia (TNI) dan Kepolisian Republik Indonesia (Polri) untuk menjaga penguatan ketahanan pangan nasional.

Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman menekankan pentingnya komitmen dari semua pihak, termasuk Polri sebagai institusi negara di bidang keamanan dan penegak hukum, untuk ikut menjaga ketahanan pangan.

Beliau juga menegaskan menegaskan bahwa kerja sama lintas sektor, mulai dari pemerintah hingga masyarakat, adalah kunci sukses dalam mewujudkan visi menjadikan Indonesia lumbung pangan dunia.

Baca juga  ANGKAT TOPI UNTUK PENYULUH DAN PETANI KABUPATEN SAROLANGUN DALAM MENJAGA KETAHANAN PANGAN

Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo mengumumkan empat program strategis Polri untuk mendukung ketahanan pangan, selaras dengan prioritas Presiden Prabowo Subianto. Program-program tersebut ditujukan guna membantu mewujudkan kebijakan swasembada pangan serta inisiatif makan bergizi gratis di Indonesia.

Ini dibuktikan Satuan Brimob Polda Jambi bekerja sama dengan Unit Pelaksana Teknis (UPT) Kementerian Pertanian, Bapeltan Jambi melakukan penanaman ribuan bibit jagung dalam rangka mendukung program Presiden Prabowo terkait ketahanan pangan, di Markas Batalyon Pelopor Satbrimob Sungai Bertam.

Perwakilan Satbrimob Polda Jambi, menyampaikan, pelaksanaan penanaman jagung ini dalam rangka mendukung program Pemerintah tentang ketahanan pangan. Selain di Batalyon A Pelopor Satbrimob Jambi juga melakukan serentak di batalyon jajaran serta serentak seluruh Indonesia.

Pada kegiatan kali Sekolah Lapang ini didampingi oleh para Widyaiswara Bapeltan Jambi kegiatan yang dilakukan yakni penyiangan, pembumbunan dan pemupukan.

Baca juga  Pemberdayaan Masyarakat dalam Mendukung Ketahanan Pangan di Kabupaten Siak: Berdaya dengan Ayam Petelur Skala Rumahan

Perwakilan Satbrimob Polda Jambi, mengucapkan terima kasih kepada Balai Pelatihan Pertanian Jambi sebagai salah satu UPT dari Kementerian Pertanian yang memiliki tugas untuk pengembangan sumber daya manusia pertanian dan berharap terus memberikan bimbingan secara teknis kepada kami sampai panen nantinya.

Penanaman jagung ini untuk mendukung program pertahanan pangan yang mana kita berharap bersama Gapoktan dapat terus bersinergi dan berkesinambungan. Tidak hanya itu saja, nantinya hasil yang panen dari penanaman jagung ini bisa bermanfaat bagi masyarakat.

Kegiatan ini merupakan dukungan Korps Brimob Polri terhadap program Ketahanan Pangan Nasional sesuai dengan program Presiden Prabowo.

Baca juga  BPP SAROLANGUN DAMPINGI PETANI DORONG KETAHANAN PANGAN

Editor: Ainun Afifah

- Advertisement -

Artikel Lainnya

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisement -spot_img

Berita Terbaru