email : [email protected]

25.8 C
Jambi City
Rabu, Juni 26, 2024
- Advertisement -

Ketua DPRD Jambi Beserta Keluarga Salat Idul Adha di Masjid Al Falah Jambi

Populer

Kota Jambi, Oerban.com – Ketua DPRD Provinsi Jambi, Edi Purwanto, melakukan salat Idul Adha bersama istri dan ketiga anak. Ketua DPRD Jambi Beserta Keluarga Shalat Idul Adha di Masjid Agung Al Falah Jambi, Senin (17/6/2024).

Pada shalat Idul Adha kali ini, Sulhi Muhammad Daud menjadi imam sedangkan khotibnya adalah Umar Yusuf.

Gubernur Jambi, Al Haris, bersama istri dan Sekretaris Daerah Jambi, Sudirman, juga turut melaksanakan shalat Idul Adha di Masjid Agung Al Falah Jambi. Edi Purwanto menggambarkan Idul Adha 1445 Hijriah ini sebagai kesempatan untuk mendekatkan diri kepada Allah dengan mengingat sejarah peristiwa kurban.

“Mari bersama-sama semangat jiwa dan pengorbanan yang dilakukan oleh Nabi Ibrahim kepada Ismail ini menjadikan momentum selalu mendekatkan diri kepada Allah dan mendedikasikan diri kepada allah dengan memberikan pengorbanana harta kita bagi saudra-saudara kita yang tidak mampu,” ujarnya.

Edi Purwanto menjelaskan bahwa penyembelihan hewan kurban adalah simbolis yang kita lakukan setiap tahun dalam perayaan Idul Adha. Namun, proses ini memiliki makna yang lebih dalam yang bisa memberi kita inspirasi untuk menjadi umat yang lebih baik lagi.

“Makna yang lebih dalam dari penyembelihan hewan ini kita disuruh membaktikan, menafkahkan harta kita untuk berbagi ke sesama. Semoga kita menjadi umat-umat yang tauladan. Kami sekeluarga mengucapkan selamat merayakan idul adha bagi masyarakat provinsi jambi,” pungkasnya.(*)

Editor: Ainun Afifah

Baca juga  Aksi Aliansi Peduli Guru Samarinda "Samarinda Pusat Peradaban, Gurunya Tak Disejahterakan"
- Advertisement -

Artikel Lainnya

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -spot_img

Berita Terbaru