email : [email protected]

31.6 C
Jambi City
Kamis, Maret 28, 2024
- Advertisement -

Kolaborasi Bapeltan Jambi dan Dinas Pertanian Kabupaten Tebo Laksanakan Pelatihan Pengolahan Kedelai Solusi Guna Meningkatkan Nilai Tambah Petani

Populer

Tebo, Oerban.com – Satu diantara 11 komoditas strategis yang menjadi prioritas pengembangan oleh Kementerian Pertanian adalah kedelai. Ini tertuang didalam Grand Desaign yang disusun Kementerian Pertanian untuk menuju Lumbung Pangan Dunia tahun 2045. Kedelai merupakan salah satu komoditas unggulan nasional yang kaya nutrisi dan kaya manfaat sebagai sumber protein nabati yang terbaik.

Pengembangan komoditas pertanian sudah lama dikembangkan dan sudah berproduksi saat ini. Untuk meningkatkan nilai tambah maka perlu pengolahan lebih lanjut dan penyebaran teknologi perlu di tingkatkan

Salah satu upayanya dengan pemberdayaan masyarakat tani, mengubah pola pikir petani dari subsisten tradisional menjadi petani modern berwawasan agribisnis melalui proses pembelajaran berkelanjutan, salah satunya dengan pelatihan.

Untuk mengatasi agar produksi yang telah dicapai tersebut tidak terjual dengan harga murah, maka perlu dicari suatu upaya penanganan pasca panennya. Penanganan dalam arti luas meliputi kegiatan perlakuan dan pengolahan hasil. Dengan pengolahan hasil selain bertujuan dapat memperpanjang umur simpan, juga untuk menganekaragamkan pangan dari bahan yang sama. Disamping itu, dengan proses nilai tambah yang diberikan, akan dapat menigkatkan pendapatan petani, oleh karena itu peranan peningkatan sumberdaya manusia pertanian dalam pananganan tanaman pangan khususnya komoditas kedelai, terutama pelaku usaha tani  yang masih perlu dibekali keterampilan dan pengetahuan.

Balai. Pelatihan Pertanian ( Bapeltan) Jambi sebagai salah satu UPT Kementerian Pertanian di bawah Badan Penyuluhan dan Pengembangan SDM Pertanian yang memiliki tugas pokok penyuluh dan petani di bidang Pertanian. Balai Pelatihan Pertanian Jambi turut berpartisipasi aktif, dimana kembali membuka Pelatihan Pengolahan Hasil Kedelai. Pelatihan ini diikuti oleh 30 orang peserta.tepatnya berlokasi di Desa Sumber Sari Kecamatan Rimbo Ulu Kabupaten Tebo.

Baca juga  KADIS TPHP BUNGO LAKUKAN MONEV BANTUAN COVID-19 DI KECAMATAN BATHIN III

Tujuan Pelatihan ini adalah untuk meningkatkan kemampuan pengetahuan, keterampilan dan sikap petani dalam pengolahan kedelai. Pelatihan ini ini bisa terlaksana berkat sinergitas Bapeltan Jambi dan Dinas Tanaman Pangan dan Hortikutura dan Ketahanan Pangan Kabupaten Tebo Pelatihan ini ini dilaksanakan selama 3 hari 27 sampai dengan 29 Januari 2021. Kombinasi pelatihan ini adalah teori dan praktek .

Pembukaan pelatihan ini dihadiri Kepala Dinas Tanaman Pangan danHortikultura dan ketahanan pangan kab. Tebo Ziadi” Beliau menyampaikan Terima kasih kepada Bapeltan Jambi karena atas kepercayaan pelatihan pengolahan kedelai ini dilaksanakan di Kab. Tebo yang kita tahu Tebo salah satu sentra produksi kedeli di Provinsi Jambi dan dengan adanya pelatihan ini tentunya akan meningkatkan nilai tambah kedelai pastinya untuk kesejahteraan petani kedepannya, ungkapnya.

Penulis: Puji Lestari

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -

Artikel Lainnya

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -spot_img

Berita Terbaru