email : [email protected]

29.1 C
Jambi City
Friday, November 22, 2024
- Advertisement -

PPL Sungai Manau Tanam Padi Sawah Untuk Menjaga Ketersediaan Pangan  

Populer

Bangko, Oerban.com – Kementerian Pertanian (Kementan) terus meningkatkan produksi padi guna benar-benar menjamin ketersediaan beras nasional dapat dipenuhi sendiri. Sebab ketersediaan pangan menjadi kunci utama kestabilan ekonomi negara akibat dampak virus corona, sehingga di era new normal ketersediaan pangan dapat dipenuhi secara mandiri.

Dalam memperkuat ketersediaan pangan khususnya beras, kami dorong percepatan tanam di semua daerah. Kami minta daerah agar tidak membiarkan lahan menganggur, harus tertanami semua. Kami siap bantu, ujar Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo (SYL).

Kegiatan tanam padi dalam rangka memenuhi ketersediaan pangan Indonesia terus dilakukan seperti yang diperlihatkan oleh para petani dan penyuluh BPP Kecamatan Sungai Manau, Kabupaten Merangin, Provinsi Jambi. Pejuang pangan ini sangat antusias dan beramai ramai melakukan kegiatan budidaya padi sawah varietas Inpari 30.

Koordinator Penyuluh Pertanian Lapangan (PPL) wilayah Kecamatan Sungai Manau, Muslihadi menjelaskan tentang kegiatan tersebut. Hari ini kami telah melaksanakan budidaya padi sawah yang tidak lama lagi akan segera panen. Tidak kurang dari 20 orang penyuluh terlibat dalam kegiatan ini dengan luas tanam seluruhnya 656,75 hektar dan menggunakan varietas Inpari 30. Sistem penanamannya kami kombinasikan antara konvensional dan sistem jajar legowo. Mudah mudahan hasilnya nanti memuaskan semua pihak, jelas beliau.

Keberhasilan di bidang pertanian tak lepas dari dukungan para penyuluh pertanian. Penyuluh pertanian merupakan ujung tombak dalam pembangunan dan pengembangan sektor pertanian untuk mencapai cita-cita luhur founding father bangsa ini, yaitu kedaulatan pangan-bukan sekedar swasembada atau ketahanan pangan saja.

Seperti yang disampaikan oleh Kepala Badan Penyuluhan dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Pertanian (BPPSDMP), Dedi Nursyamsi yang mengatakan pentingnya peran seorang penyuluh dalam pemenuhan kebutuhan pangan untuk menjaga imunitas tubuh.

Baca juga  Kunjungi BPP Balongan, Kementan Sebut Pertanian Berkontribusi Nyata Terhadap Ekonomi

Kegiatan tidak boleh berhenti, bahkan peran penyuluh justru menjadi sangat penting untuk meningkatkan produksi pertanian. Seluruh insan pertanian harus turun ke lapangan, tetap bekerja untuk memenuhi kebutuhan pangan rakyat indonesia. Dan tetap bekerja memperjuangkan ketersediaan pangan serta tetap menjaga kesehatan dengan menerapkan protokol pencegahan Covid 19, tutur Dedi.

- Advertisement -

Artikel Lainnya

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisement -spot_img

Berita Terbaru