email : [email protected]

28.2 C
Jambi City
Minggu, April 28, 2024
- Advertisement -

SELAIN KUNJUNGI PETANI MILENIAL KABUPATEN TAMIANG PROVINSI ACEH, WIDYAISWARA BAPELTAN JAMBI JUGA IKUT MENGHADIRI PEMILIHAN PERHIPTANI DPC

Populer

Aceh Tamiang, Oerban.com – Dalam rangka pemilihan Perhiptani DPC, perwakilan widyaiswara Balai Pelatihan Pertanian Jambi mengunjungi beberapa petani milenial yang ada di Kabupaten Tamiang Provinsi Aceh.(12/03/2020)

Desa Medang Arang Kecamatan Karang Baru merupakan salah satu lokasi pertanian hidroponik yang dilakukan oleh petani milenial baik secara perorangan maupun kelompok, “Hidoponik sudah dilakukan semenjak tahun 1996 dan mampu berproduksi hampir 100 kg/bulan, diantaranya ada tanaman kangkung serta sayuran lainnya,” cerita M. Alfaradi salah satu petani milenial di desa ini.

Kebanyakan petani milenial di Medang Arang melakukan pemasaran hasil pertanian terutama hidroponik melalui online dan media sosial serta melalui relasi baik di tempat kerja maupun di lingkungan tempat tinggal.

Saat ini petani milenial menjadi penentu kemajuan pertanian di masa depan. Maju atau tidak pertanian ke depan ditentukan oleh generasi muda yang mempunyai inovasi dan gagasan kreatif yang sangat bermanfaat bagi kelangsungan pertanian.

Sektor pertanian mejadi gagasan penting dalam menjawab tantangan ke depan. Apalagi sekarang dihadapkan dengan teknologi 4.0. Syahrul Yasin Limpo pernah mengatakan bahwa pertanian tidak mungkin bisa mencukupi kebutuhan penduduk yang terus bertambah sehingga diperlukan inovasi yang cemerlang ke depannya.

“Kegiatan ini merupakan bagian dari program kementerian pertanian terutama mendorong agar lebih banyaknya petani milenial” kata Lisa Marianah selaku widyaiswara Bapeltan Jambi.

Kepala Dinas Pangan, Perikanan, dan Kelautan Kabupaten Aceh Tamiang mengatakan, “Kami sangat senang dikunjungi oleh widyaiswara BPP Jambi apalagi ini terkait pemilihan Perhiptani DPC,“ ungkap Sapuan didampingi Abdul Jabar selaku Kasi Penyuluhan di Kabupaten Tamiang.

Penulis : Lilian. S
Editor: Renilda Pratiwi Yolandini

Baca juga  Balai Pelatihan Pertanian Jambi buka Pelatihan Agribisnis Tanaman Kelapa Sawit bagi Petani
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -

Artikel Lainnya

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -spot_img

Berita Terbaru