email : [email protected]

30.4 C
Jambi City
Jumat, Mei 3, 2024
- Advertisement -

11 Tim Voli Akan Berlaga di Ajang PRO LIGA

Populer

Oleh : Maz Aqil Fauzi

Mahasiswa kepelatihan olahraga Universitas Jambi

Proliga adalah kompetisi bola voli profesional tahunan di Indonesia. Proliga pertama kali dilaksanakan pada tahun 2002 tepatnya dari tanggal 1 Februari sampai dengan 7 April 2002 dan digelar di lima kota yaitu:  Jakarta, Bogor, Bandung, Yogyakarta dan Gresik. Dengan partai finalnya akan dilaksanakan di Jakarta tepatnya stadion GBK di kompleks olahraga Gelanggang olahraga Bung Karno.

Peluncuran Proliga merupakan hasil terobosan Ibu Rita Subowo yang waktu itu menjabat sebagai Ketua Umum PP PBVSI. Ia melihat adanya kemunduran permainan bola voli baik dari segi pembinaan, kompetisi, maupun prestasi, untuk itu perlu adanya kompetisi yang lebih profesional. Melalui Kompetisi Bola voli Profesional PROLIGA, Ibu Rita berharap popularitas bola voli yang semakin menurun di masyarakat akan menjadi bergairah kembali.

Daftar Tim Peserta Proliga 2022 Berdasarkan keterangan dari Direktur Proliga Hanny R. Surkatty, kompetisi PLN Mobile Proliga 2022 bakal digelar dengan melibatkan 6 tim voli putra dan 5 tim voli putri. Kompetisi kali ini menjadi agenda Proliga tahun ke-20. Di antara 6 tim voli putra peserta PLN Mobile Proliga 2022 tersebut, terdapat dua klub pendatang baru yakni Bogor LavAni dan Kudus Sukun Badak. Adapun di kelompok voli putri masih diisi sejumlah pemain lama. Setiap tim peserta Proliga 2022 diizinkan untuk mendaftarkan pemain paling banyak maksimal 18 orang, dengan ketentuan batas maksimum pemain asing 2 orang.

Kesebelas tim voli putra dan putri tersebut akan bertanding sejak babak penyisihan grup hingga final di Padepokan Voli Jenderal Polisi Kunarto, Sentul, Bogor. Kompetisi ini menawarkan hadiah total senilai Rp1,2 miliar. Berikut ini daftar tim peserta PLN Mobile Proliga 2022.

  1. Daftar Tim Voli Putra Peserta PLN Mobile Proliga 2022
  1. Jakarta BNI 46 
  2. Surabaya Bhayangkara Samator
  3. Palembang Bank Sumsel-Babel
  4. Jakarta Pertamina Pertamax
  5. Bogor LavAni 
  6. Kudus Sukun Badak. 
  1. Daftar Tim Voli Putri Peserta PLN Mobile Proliga 2022
  1. Jakarta Popsivo Polwan 
  2. Bandung BJB Tandamata
  3. Gresik Petrokimia 
  4. Jakarta Pertamina Fastron
  5. Jakarta Elektrik PLN.
Baca juga  Tolak Kunjungan Presiden Jokowi, KAMMI Kota Jambi Akan Gelar Aksi Bakar Tangan

Editor : Renilda Pratiwi Yolandini

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -

Artikel Lainnya

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -spot_img

Berita Terbaru