email : [email protected]

25 C
Jambi City
Friday, November 22, 2024
- Advertisement -

Komisi IV DPR RI : Bimtek Dapat Meningkatkan Kompetensi dan Menumbuhkan Semangat Petani Millenial

Populer

Batu Sangkar, Oerban.com – Program Komando Strategis Pembangunan Pertanian (Kostratani) yang dibesut oleh Kementerian Pertanian menjadi harapan petani untuk mendorong pengembangan sektor pertanian di wilayah pedesaan. Penyuluh pertanian yang merupakan ujung tombak pembangunan pertanian di tingkat Kecamatan harus bisa memberikan data dan informasi yang sebenarnya kepada petani.

Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo (SYL) menekankan pentingnya pembangunan pertanian dengan melibatkan dan menghidupkan peran penyuluh sampai tingkat Kecamatan. Negara harus hadir di tengah tengah petani melalui pelayanan yang optimal. Untuk itu kita memperkuat fungsi dan peran Balai Penyuluh Pertanian (BPP) tingkat Kecamatan dan Desa, jelas Menteri.

Untuk itulah dalam usaha meningkatkan kualitas penyuluh pertanian dan untuk menyiapkan data yang akurat, Badan Penyuluhan dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Pertanian (BPPSDMP) melalui Balai Pelatihan Pertanian (Bapeltan) Jambi melaksanakan kegiatan Bimbingan Teknis (Bimtek) Bagi Penyuluh dan Petani di Kabupaten Tanah Datar, Provinsi Sumatera Barat pada hari Jumat, 05 Februari 2020.

Bertempat di ruangan aula kantor Bupati Tanah Datar, acara dihadiri oleh Anggota Komisi IV DPR RI, Perwakilan Bapeltan Jambi, Koordinator Penyuluh Kabupaten Tanah Datar, CEO Oke Farm Kota Bogor serta 80 orang peserta bimtek yang berasal dari petani millenial dan penyuluh se – Kabupaten Tanah Datar.

Dalam arahannya, Joni Jafri yang mewakili Bapeltan Jambi menjelaskan program dari Kementerian Pertanian. Kegiatan Bimtek ini merupakan salah satu program Badan Penyuluhan dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Pertanian (BPPSDMP) Kementerian Pertanian. Selain itu juga ada petani millenial dan program magang ke Jepang yang lagi digarap. Semuanya itu tergabug dalam Kostratani. Peran Kostratani sangat vital untuk mengimplementasikan program program Kementerian Pertanian karena kegiatannya langsung bersinggungan dengan petani di lapangan. Di Kostratani ini juga petani bisa mendapatkan informasi atau mendapatkan penyuluhan agar hasil pertaniannya lebih maksimal, jelas Joni

Baca juga  Wawasan dan Ketrampilan Petani Meningkat Melalui Sekolah Lapang IPDMIP

Sementara itu anggota Komisi IV DPR RI Hermanto yang sekaligus membuka acara mengatakan dimana pentingnya kegiatan Bimtek ini. Kegiatan bimtek menjadi inovasi masa kini dan masa yg akan datang serta dapat meningkatkan kualitas SDM bagi petani dan penyuluh. Bimtek diharapkan dapat meningkatan kompetensi serta menumbuhkan semangat petani milenial di sektor pertanian, sehingga dapat meningkatkan hasil produksi. Petani milenial memiliki peranan penting dalam mengelola lahan pertanian dgn keterampilan dan pemikiran yang maju. Jangan lupakan juga Penyuluh swadaya yang merupakan ujung tombak Kementerian Pertanian, sehingga kegiatan P4S harus tetap berjalan,kata Hermanto.

Kegiatan ini sejalan dengan pernyataan Kepala Badan Penyuluhan dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Pertanian (BPPSDMP), Dedi Nursyamsi yang mengatakan bahwa Kementerian Pertanian melalui BPPSDMP melakukan penguatan Kostratani untuk memperkuat dan memaksimalkan fungsi BPP dan petani millenial. Peningkatan peran BPP juga dilakukan untuk meningkatkan kemampuan petani, penyuluh, para eksekutor pertanian di lapangan termasuk petani millenial. Dan itu semua ada di dalam Kostratani, jelas Dedi.

Penulis: Wahyudi N

- Advertisement -

Artikel Lainnya

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisement -spot_img

Berita Terbaru