Kota Jambi, Oerban.com – Depresi seringkali mengintai orang-orang yang sedang memiliki masalah dalam hidupnya, tak heran kondisi ini dapat memunculkan banyak hal negatif yang mengganggu aktivitas. Untuk dapat menghindari hal ini, kita perlu mengetahui apa itu depresi, akibat dan cara penanggulangannya.
Depresi merupakan gangguan mood yang dapat berwujud perasaan sedih berkepanjangan, kehilangan, atau kemarahan yang mengganggu aktivitas sehari-hari seseorang. Menurut pusat pengendalian penyakit Amerika (CDC), depresi banyak dialami oleh orang yang berumur 20 tahun keatas, namun, pada dasarnya depresi juga dapat menyerang anak-anak, laki-laki, maupun perempuan.
Orang yang mengalami depresi juga dapat menyertakan penyakit serius seperti, radang sendi, asma, penyakit kardiovaskular, kanker, diabetes, bahkan kegemukan. Depresi juga dapat mengganggu aktivitas sehari-hari dan menurunnya produktivitas. Penting untuk mengetahui jika kesedihan merupakan sesuatu yang wajar, namun, sedih berkepanjangan dapat menjadi depresi yang memerlukan pengobatan khusus.
Gejala depresi
Gejala depresi dapat dialami secara berbeda antara pria, wanita, dan anak-anak secara berbeda. Tetapi pada umumnya dapat meliputi, perasaan cepat marah, agresif, cemas, gelisah. Kondisi emosional seperti perasaan kosong, sedih, putus asa. perilaku seperti kehilangan minat, tidak lagi menemukan kesenangan dalam kegiatan favorit, mudah lelah, adanya pikiran untuk bunuh diri, minum berlebihan, dan termotivasi menggunakan obat terlarang bahkan bunuh diri.
Depresi juga memiliki gejala kemampuan kognitif menurun, seperti ketidakmampuan berkonsentrasi, kesulitan menyelesaikan tugas, respon pembicaraan yang lambat. Serta pola tidur yang terganggu seperti insomnia, tidur gelisah, kantuk berlebihan, tidak tidur sepanjang malam juga fisik yang mudah lelah, nyeri, sakit kepala, masalah pencernaan dan kurangnya nafsu makan.
Pengobatan depresi
Ada banyak hal penyebab depresi, bisa saja permasalahan keluarga, trauma masa kecil, masalah percintaan, kondisi medis, dan penyalahgunaan obat-obatan. Dalam proses pengobatannya, dikutip dari healthline.com, kalian dapat berkonsultasi terlebih dahulu dengan layanan kesehatan.
Obat-obatan yang biasanya digunakan meliputi, obat anti-depresan, anti kecemasan, dan obat antipsikotik. Selain itu juga disarankan untuk psikoterapi, olahraga, penerapan hidup bersih dan sehat, serta mengkonsumsi suplemen.
*Artikel ini disarikan dari healthline.com