email : [email protected]

25 C
Jambi City
Friday, November 22, 2024
- Advertisement -

Beberapa Tips untuk Mendapatkan Tidur yang Cukup

Populer

Kota Jambi, Oerban.com – Sahabat, pernahkah kalian sengaja untuk menunda waktu tidur hanya untuk menonton episode film drama, atau menunda tidur karena memaksa untuk menyelesaikan tugas? Ternyata kurang tidur atau bahkan kelebihan waktu tidur dapat berakibat buruk untuk tubuh kita.

Dilansir dari laman healthline.com, tidur mempengaruhi banyak hormon dalam tubuh, termasuk yang berhubungan dengan stres atau rasa lapar.

Terlalu banyak atau terlalu sedikit tidur dapat mempengaruhi hormon dalam tubuh yang berhubungan dengan metabolisme dan nafsu makan, pertumbuhan, suhu tubuh, detak jantung dan tekanan darah. Itulah mengapa tidur malam yang baik sangat penting untuk menjaga keseimbangan hormon kita.

Tidur yang cukup, penting untuk mengatur sejumlah hormon, termasuk hormon kortisol, estrogen dan progesteron, hormon kelaparan, seperti insulin, leptin, dan ghrelin, melatonin, hormon tiroid, serta hormon pertumbuhan. Tidur penting agar hormon berfungsi secara efektif, karena banyak yang bergantung pada siklus tidur-bangun. “Tidur yang teratur dapat membantu regulasi hormon,” kata Abhinav Singh, MD, direktur medis Indiana Sleep Center dari Amerika.

Jika sahabat kurang tidur, resikonya dapat menyebabkan kekebalan berkurang, infeksi lebih sering, penyakit meningkat, lonjakan nafsu makan, konsumsi kalori lebih tinggi

dan penambahan berat badan. Namun, Terlalu banyak tidur juga dapat menyebabkan pusing, kelelahan siang hari, metabolisme berkurang, gangguan fokus, dan siklus tidur yang terganggu.

Nah, jika pola tidur terganggu, sahabat dapat menerapkan beberapa cara untuk mendapatkan kualitas tidur yang cukup. Pertama, usahakan untuk tidur 7 hingga 9 jam per malam. Tidurlah dan bangunlah pada waktu yang teratur untuk melatih tubuh mengetahui kapan waktunya untuk tidur. Jika kurang tidur, batasi asupan gula pada hari berikutnya untuk mengimbangi kadar insulin yang terganggu. Jauhkan barang elektronik, lampu buatan, dan telepon dari kamar tidur. Jaga agar ruang tidur tetap sejuk dan berventilasi baik. Buatlah kamar tidur menjadi nyaman dan bersih. Serta buatlah rutinitas istirahat untuk mempersiapkan tubuh beristirahat.

Editor : Renilda Pratiwi Yolandini

- Advertisement -

Artikel Lainnya

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisement -spot_img

Berita Terbaru