email : [email protected]

28.1 C
Jambi City
Sabtu, April 27, 2024
- Advertisement -

BAGAIMANA TIKTOK MAMPU MERUBAH SISTEM SOSIAL BUDAYA?

Populer

Oleh : Priadi Pasaribu
(Mahasiswa Ilmu Pemerintahan Universitas Jambi)

Kemajuan teknologi akan mendorong kemajuan peradaban manusia itu sendiri. Karena teknologi merupakan buah dari olah pikir dan akal manusia yang diciptakan untuk melengkapi dirinya.
Salah satu produk kemajuan teknologi saat ini ialah hadirnya mesin, pabrik, internet dan termasuk beberapa aplikasi online seperti tiktok. Aplikasi tiktok merupakan sebuah aplikasi hiburan yang trend dimasyarakat Indonesia saat ini. Semua orang dapat mengaksesnya tanpa mengenal batas usia, status, pekerjaan dan gender, mereka berbondong-bendong memakainya.

Biar tidak terkesan absurd, penulis akan mencoba menganalisa pengaruh tiktok terhadap perubahan sosial budaya masyarakat. Untuk kasus yang dikaji diambil di tempat kelahiran penulis yaitu di desa Silantom Julu, kabupaten Tapanuli Utara, Sumatera Utara.

Awalnya desa ini seperti desa pada umumnya, masyarakatnya tentram, damai, ramah dengan lingkungan yang asri. Namun ada yang berubah semenjak masyarakatnya mulai mengenal aplikasi tiktok. Sebuah fenomena yang baru dengan efafuora yang baru pula. Tiktok merupakan platform video musik yang memperbolehkan para pemakai untuk membuat video musik pendek mereka sendiri. Pemuda/pemudinya belajar sambil main tiktok, ibuk-ibuk lupa memasak karena main tiktok, dan tak mau kalah bapak-bapak nge-tiktok dulu baru kerja. Jika sudah demikian apakah masih terkesan menguntungkan atau malah merugikan?

Disinilah terpampang jelas bagaimana teknologi ini merambah semua lini kehidupan. Tidak peduli akan berdampak positif atau negatif bagi pemakainya, ia akan terus mengalami perkembangan. Jadi masyarakat harus bisa menfilter dan memilih teknologi mana yang selayaknya dipakai. Karena tidak arif pula jika menyalahkan sepenuhnya perkembangan teknologi (tiktok) apalagi sampai-sampai anti terhadap teknologi.

Baca juga  Khawatir Akan Data, Kanada Melarang Penggunaan TikTok
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -

Artikel Lainnya

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -spot_img

Berita Terbaru