Muaro Bungo, Oerban.com – Sesuai dengan Asta Cita Presiden Prabowo Subianto, Kabupaten Bungo melalui Dinas Tanaman Pangan Hortikultura dan Perkebunan berkomitmen untuk mencapai target swasembada pangan yang telah disepakati untuk musim tanam 2025.
Seperti diketahui untuk target Optimalisasi Lahan tahun 2024 seluas 630 hektare telah tercapai. Pencapaian target tersebut tidak terlepas dari kolaborasi semua pihak.
Tim yang terlibat dalam program swembada pangan di Kabupaten Bungo ini antara lain Kementerian Pertanian melalui Penanggung Jawabnya Bapeltan Jambi, Dinas Tanaman Pangan Hortikultura dan Peternakan Provinsi Jambi, Dinas TPHP Bungo, para penyuluh lapangan, petani dan brigade pangan.
Kepala Dinas TPHP Kabupaten Bungo diwakili Sekretaris Dinas Maryono menyebutkan bahwa swasembada pangan hanya akan tercapai jika terjadinya sinergi antara semua elemen, adanya ketersediaan Alsintan, serta Saprodi yang menunjang termasuk keseriusan petaninya.
Sejalan dengan Maryono, perwakilan Dinas TPHP Provinsi Jambi menegaskan bahwa mesti tercipta ekosistem yang baik dan teratur sehingga pertanian menjadi pilihan sesuai target yang ditetapkan pusat bisa dipenuhi sesuai kesepakatan.
“Kita mesti membangun ekosistem pertanian dengan menciptakan keteraturan sehingga target swasembada pangan bisa tercapai,” ujar Khairul Asrori.
Di sisi lain Menteri Pertanian Amran Sulaiman menegaskan bahwa, “Target swasembada pangan 2025 bukan hanya sebuah capaian nasional, tetapi juga wujud komitmen kita bersama untuk meningkatkan produktivitas dan kesejahteraan petani dan menciptakan ketahanan pangan bagi generasi mendatang,” tutup Menteri Pertanian.(*)
Editor: Ainun Afifah

