email : [email protected]

24.5 C
Jambi City
Friday, November 22, 2024
- Advertisement -

Tips Make-Up untuk Kulit Berminyak dan Berjerawat

Populer

Kota Jambi, Oerban.com – Hai besti, sudahkah kamu mengenali jenis kulitmu sendiri? Jika belum segeralah mencari tahu jenis kulitmu agar sesuai dengan make up yang akan digunakan, ya. Bagi kamu yang memiliki jenis kulit berminyak dan berjerawat tentu sering menjadi masalah  saat ber-make-up. Apalagi jika dibiarkan, make up yang tidak cocok untuk jenis kulit berminyak akan menyebabkan jerawat loh.

Jika kamu sedang mengalami kondisi kulit berjerawat dan tidak sembuh dalam waktu yang lama, kamu bisa konsultasi pada dokter kulit agar permasalahan ini teratasi, pada tahap ini biasanya kamu dianjurkan untuk memakai kosmetik lain selain perawatan yang diberikan oleh dokter agar penyembuhan kulitmu menjadi lebih cepat.

Nah, untuk make up berdasarkan saran dari Dr. Elandari Sulastomo, Sp.KK yang dikutip dari bukunya yang berjudul Kulit Cantik dan Sehat (2013) kamu disarankan memakai make-up khusus untuk jenis kulit berminyak  yang berlabel “non-komedogenik” atau “non-aknegenik” yang mengandung bahan penyerap minyak seperti kaolin, talk, atau micronized polyamide powders. Ada juga foundation yang mengandung obat jerawat seperti sulfur, resorcin, bentonite, dan sebagainya.

Pemakaian kosmetik yang tebal akan menutup pori-pori kulit sehingga memicu timbulnya komedo, peradangan, infeksi, dan lain-lain. Bagi kamu yang memiliki jenis kulit berminyak pilihlah pemakaian make up yang tipis. Cucilah wajah setelah make up tidak diperlukan lagi. Selain itu jagalah kemasan atau tempat kosmetik selalu bersih, jangan pinjamkan bantalan bedak ke orang lain, serta pakailah kosmetik setelah kulit dalam keadaan bersih. Hindari pemakaian kosmetik saat wajah dalam kondisi kotor, meradang, kemerahan, bengkak, iritasi dan alergi.

Editor : Renilda Pratiwi Yolandini

Baca juga  6 Jenis Makanan yang dapat Memicu Timbulnya Jerawat
- Advertisement -

Artikel Lainnya

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisement -spot_img

Berita Terbaru