email : [email protected]

24.9 C
Jambi City
Jumat, Mei 3, 2024
- Advertisement -

UPT Kementan Bersinergi dengan PTPN IV dalam Meningkatkan Pelayanan Publik Melalui Kerjasama Penggunaan Sarana dan Prasarana

Populer

Jakarta, Oerban.com – Pelayanan publik adalah serangkaian proses kegiatan yang berlangsung secara rutin dan berkesinambungan yang meliputi seluruh kehidupan organisasi dalam masyarakat. Kualitas penyelenggaraan pelayanan publik sangat ditentukan oleh kualitas sumber daya manusia (SDM).

Sebagai unit pelaksana teknis di bawah Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Pertanian, Kementerian Pertanian, Balai Pelatihan Pertanian (Bapeltan) Jambi memiliki tugas dan tanggung jawab dalam meningkatkan kapasitas sumber daya manusia pertanian baik bagi aparatur maupun non aparatur yang berada di wilayah kerjanya.

Dengan fasilitas yang dimiliki oleh Bapeltan Jambi yaitu gedung aula dengan kapasitas masimal 250 orang, ruang kelas yang nyaman, Gedung AOR sebagai media teleconference dan bisa dipergunakan sebagai ruang belajar baik tatap muka maupun secara daring yang telah diresmikan oleh Menteri Pertanian RI baru-baru ini serta Fasilitas Asrama yang ada di Bapeltan Jambi.

 

Selain itu Bapeltan Jambi juga sedang mengembangkan Agro Edu Wisata dan Agri Training Camp bagi masyarakat umum yang ingin berkegiatan dengan alam, khususnya pertanian.

Berbagai sarana dan prasarana yang telah dimiliki Bapeltan tersebut tentunya menjadi modal dalam pengembangan kemanfaatan Bapeltan Jambi bagi stakeholders. Oleh karena itu Bapeltan Jambi melalukan Kerjasama antar Lembaga pemerintah maupun swasta sebagai bentuk peningkatan pelayanan publik.

Salah satu bentuk pelayanan publiknya adalah Kerjasama Bapeltan Jambi dengan PTPN IV dalam penggunaan Sarana dan Prasarana guna pelaksanaan Sertifikasi Hiperkes yang akan dilaksanakan paa tangal 3-7 Juli 2023 dan sertifikasi Ahli K3 Listrik tanggal 20-22 Juli 2023. Kegiatan pelatihan tersebut akan diikuti oleh 36 Peserta yang mana 17 peserta untuk sertifikasi hiperkes dan 19 peserta untuk sertifikasi ahli K3.

Baca juga  Jaga Stok Pangan, Gubernur Sumsel Apresiasi Kerja Cepat Kementan

Dengan adanya kerjasama ini memberikan prestasi tersendiri bagi Bapeltan Jambi sebagai Balai yang memberikan layanan optimal kepada siapapun yang ingin menggunakan sarana dan prasarana Hal ini sesuai dengan pernyataan Kepala Badan Pengembangan SDM Pertanian (BPPSDMP) yang menyatakan bahwa masing-masing Unit Pelaksana Teknis di bawah BPPSDMP harus terus melakukan peningkatan prestasi dan kebermanfaatan balai guna mendukung pembangunan perekonomian.(*)

Editor: Ainun Afifah

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -

Artikel Lainnya

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -spot_img

Berita Terbaru