email : [email protected]

32.7 C
Jambi City
Jumat, April 26, 2024
- Advertisement -

Wakil Bupati Batanghari Melihat Peluang Kerjasama Peningkatan SDM Pertanian Dengan Bapeltan Jambi

Populer

Muaro Jambi, Oerban.com – Dengan tetap memperhatikan protokol pencegahan dan pengendalian Covid 19, Wakil Bupati Batanghari Provinsi Jambi beserta rombongan melakukan kunjungan kerja ke Balai Pelatihan Pertanian (Bapeltan) Jambi, Kamis (16/09/2021).

Bertempat di Aula Bapeltan Jambi, rombongan Wakil Bupati diterima secara resmi oleh Sub Koordinator Program dan Evaluasi Bapeltan Jambi yang didampingi oleh Sub Koordinator Penyelenggara Pelatihan, Koordinator Widyaiswara serta Pejabat Fungsional Widyaiswara.

Dalam sambutannya Sub Koordinator Program dan Evaluasi yang mewakili Bapeltan Jambi, Nugroho Setyowibowo mengucapkan selamat datang kepada Wakil Bupati dan rombongan. Selamat datang kami ucapkan kepada Bapak Wakil Bupati dan rombongan. Diharapkan dengan kunjungan ini ada saran dan masukan untuk Bapeltan Jambi serta ada sinergitas antara program pertanian di daerah dengan kebijakan pembangunan pertanian di Kementerian Pertanian,ujar Bowo.

Wakil Bupati Batanghari, H. Bachtiar menyampaikan maksud dan tujuan kedatangan beliau beserta rombongan ke Bapeltan Jambi. Kami beserta rombongan dan jajaran, selain bersilaturahmi juga berharap ada peluang kerjasama dalam peningkatan kompetensi penyuluh, petani dan generasi milenial. Kemudian bagaimana meningkatkan produksi pertanian dengan memanfaatkan lahan yang masih kosong, pengolahan hasil dan pemasaran supaya dapat berkembang menjadi produk unggulan yang nantinya disinerjikan dengan teknologi yang sedang berkembang saat ini. Dan Kami mohon dukungan Bapeltan Jambi dalam peningkatan SDM pertanian di Kabupaten Batanghari,” ujar Wabup.

Selanjutnya Widyaiswara Bapeltan Jambi, Lindung menjelaskan tentang keragaan dan video selayang pandang Bapeltan Jambi. Bapeltan Jambi merupakan salah satu dari 10 UPT pelatihan yang dimiliki oleh Badan Penyuluhan dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Pertaian (BPPSDMP). Total luas lahan 50 hektar, dengan komoditas unggulan tanaman perkebunan seperti kelapa sawit, karet, kopi dan kakao. Sedangkan wilayah kerja mencakup 6 provinsi yakni Provinsi Aceh, Sumatera Utara, Riau, Sumatera Barat, Kepulauan Riau dan Jambi. Kami juga membuka peluang kerjasama di bidang pelatihan pertanian bagi penyuluh dan petani agar kesejahteraan mereka bisa meningkat, terang Widyaiswara senior ini.

Baca juga  Dukung Upaya Regenerasi Petani,Penyuluh Batang Asai dampingi Siswa SMK Turun ke Sawah

Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo (SYL) mengatakan pembangunan pertanian akan semakin cepat jika didukung kepala daerah. Dukungan kepala daerah turut menentukan pembangunan pertanian. Dukungan akan membuat proses pembangunan pertanian semakin cepat. Dan kita memberikan apresiasi untuk kepala daerah yang memberikan perhatian buat pertanian, ujar Mentan.

Sejalan dengan Mentan, Kepala Badan Penyuluhan dan Pengembangan SDM Pertanian (BPPSDMP) dibawah komando Dedi Nursyamsi juga memberikan perhatian yang besar pada kepala daerah di bidang pertanian. Beliau sampaikan salam dari Menteri Pertanian Pak SYL, beliau sampaikan bahwa kita harus support habis kepala daerah yang punya perhatian dan kontribusi dalam mencapai kecukupan pangan untuk masyarakat.

Penulis: Ferdinal

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -

Artikel Lainnya

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -spot_img

Berita Terbaru