email : [email protected]

23.6 C
Jambi City
Friday, November 22, 2024
- Advertisement -

IKMM ADAKAN TAUSIYAH DALAM RANGKA MEMPERINGATI ISRA MI'RAJ

Populer

Muaro Jambi, Oerban.com – Ikatan Keluarga Mahasiswa Minang (IKMM) Provinsi Jambi adakan tausiyah akbar dalam rangka memperingati peristiwa isra’ dan mi’raj Rasulullah Muhammad saw.
Acara bertempat di Masjid Al Amin Mendalo Asri pada Sabtu 6 April 2019 pukul 20.00 WIB ini berlangsung dengan khidmat. Tidak hanya anggota IKMM tapi juga warga masyarakat dan mahasiswa lainnya.
Toni, salah satu warga yang mengikuti kegiatan tausiyah ini menyatakan “kegiatan ini sangat bermanfaat terutama bagi keimanan saya, mengenang perjuangan Rasulullah yang bersusah payah menjemput perintah sholat yang awalnya 50 rakaat menjadi 5 rakaat, dan itupun terkadang juga berat di lakukan. Lebih lanjut Toni menyampaikan “sudah selayak nya kegiatan seperti memperingati peristiwa besar umat Islam ini terus di lakukan agar umat Islam tidak lupa dan lalai dalam kehidupan dunia sementara ini”.

Selesai acara, peserta foto bersama [sumber photo : IKMM]

Selanjutnya Deki Azhari selaku ketua Umum IKMM menyatakan “ini salah satu jalan untuk pengayaan intelektual dilingkungan IKMM, jadi dengan ini kita tidak membuat pamflet saja, tapi kita juga mereview lagi pelajaran dan makna yang harus kita pahami dari peristiwa isra’ mi’raj ini, ujarnya kepada oerban.com (ZIM)

Baca juga  Bupati Muaro Jambi Serahkan Bantuan Saprodi Pertanian kepada Kelompok Tani dalam rangka Tingkatkan Produktivitas
- Advertisement -

Artikel Lainnya

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisement -spot_img

Berita Terbaru