email : [email protected]

23.8 C
Jambi City
Saturday, November 23, 2024
Home Blog Page 4

Upacara Penutupan LSHRP Ke-16 Se-Sumbagsel di UIN Sulthan Thaha Saifuddin Jambi

0
Upacara Penutupan LSHRP Ke-16 Se-Sumbagsel di UIN Sulthan Thaha Saifuddin Jambi
Foto: ist.

Muaro Jambi, Oerban.com – Upacara penutupan Lomba Susur Halang Rintang Pramuka (LSHRP) ke-16 Se-Sumbagsel digelar di Bumi Perkemahan Raudhah At-Thalabah, UIN Sulthan Thaha Saifuddin Jambi, pada Minggu (17/11/2024).

Acara ini dihadiri oleh Wakil Rektor III UIN Sulthan Thaha Saifuddin Jambi beserta jajaran, serta perwakilan Kwartir Daerah (Kwarda) Jambi, kak Yepi Rifaldi.

Dalam sambutannya, kak Dr. Jamaluddin, M.Pd menyampaikan apresiasi kepada seluruh peserta lomba. Ia menegaskan bahwa setiap peserta adalah pemenang, mengingat semangat dan dedikasi yang telah ditunjukkan dalam kompetisi tersebut.

“Terima kasih atas kehadiran kakak-kakak di bumi perkemahan ini, serta kami juga ucapkan selamat kepada seluruh peserta karena setiap kalian adalah pemenang,” ungkap kak Dr. Jamaluddin, M.Pd.

Acara penutupan diakhiri dengan pengumuman para pemenang lomba, termasuk peraih Juara Umum I, II, III, serta penghargaan Juara Lingkungan Hidup. Berdasarkan hasil perlombaan, SMAN Titian Teras Abdurahman Sayuti berhasil meraih Juara Umum I, diikuti oleh SMAN 6 Tanjung Jabung Timur yang meraih Juara Umum II, dan PP Bustanul Ulum yang memperoleh Juara Umum III.

Kak Yevi Rivaldi, S.H., M.H yang mewakili Kwartir Daerah Jambi turut memberikan apresiasi terhadap suksesnya kegiatan ini. Ia mengungkapkan bahwa LSHRP merupakan sebuah ajang luar biasa yang mampu menarik perhatian banyak pihak, terutama karena diselenggarakan oleh perguruan tinggi.

“Kegiatan ini sangat luar biasa, apalagi diselenggarakan oleh perguruan tinggi. Kami merasa bahwa kegiatan seperti ini perlu mendapat dukungan dari seluruh pihak, baik dari kampus, Kwaran, Kwarcab, Kwarda, bahkan Kwarnas, agar ke depannya LSHRP ini bisa lebih meriah dan spektakuler,” ujar kak Yepi dengan semangat.

Dengan berakhirnya LSHRP ke-16, kegiatan ini diharapkan dapat terus berkembang dan menjadi ajang yang semakin membanggakan bagi dunia Pramuka di wilayah Sumbagsel.(*)

Editor: Ainun Afifah

Advertisement

MITI KM Binwil Sumbagsel Gelar Temu Wilayah di Jambi, Wujudkan Kolaborasi Organisasi Riset

0
MITI KM Binwil Sumbagsel Gelar Temu Wilayah di Jambi, Wujudkan Kolaborasi Organisasi Riset
Foto: ist.

Muaro Jambi, Oerban.com – Depan Gedung BAKSI Universitas Jambi menjadi saksi terselenggaranya kegiatan Temu Wilayah MITI KM Binwil Sumbagsel Zona Jambi dengan tema “One Team, One Mission: Collaboration in Action.”

Acara ini dihadiri berbagai organisasi riset dari Jambi, seperti OK RPI Smart, UKM EXIST, dan UKM PIKMA, serta sejumlah perwakilan dari daerah Sumbagsel lainnya, pada Sabtu (16/11/2024).

Ketua OK RPI Smart, Reva Dwi Kiranti, menyampaikan rasa antusias dan apresiasinya terhadap kegiatan ini.

“Acara ini sangat bermanfaat, tidak hanya memperluas relasi, tetapi juga membuka peluang besar untuk pengembangan organisasi kami, seperti kemitraan dengan MITI-KM dalam menghadirkan pemateri dan juri berkualitas, hingga dukungan media partnership,” ujarnya.

Reva berharap kolaborasi ini terus berlanjut melalui berbagai pendampingan dan jaringan yang lebih luas.

Senada dengan itu, Zoya Marina Salsa, anggota MITI dan UKM RNP EXIST, juga menyambut baik penyelenggaraan acara ini.

“Sebagai anggota yang lebih sering berpartisipasi dalam kegiatan daring, saya senang akhirnya bisa ikut serta dalam kegiatan MITI yang diadakan secara luring. Temu wilayah ini menjadi ajang silaturahmi dan mempererat hubungan antar organisasi di dalam maupun luar UNJA,” ungkap Zoya.

Ketua UKM EXIST Universitas Jambi, Yuliani Eka Putri, menjelaskan tujuan besar dari temu wilayah ini.

“Kegiatan ini diadakan untuk merekatkan silaturahmi mitra MITI dan organisasi riset di bawah Departemen Bina Wilayah. Wilayah Sumbagsel sendiri meliputi Jambi, Sumatera Selatan, dan Bengkulu, yang terhubung melalui zona masing-masing,” paparnya.

Ia berharap komunikasi dan kolaborasi yang terjalin dalam kegiatan ini dapat terus berlanjut dan menghasilkan berbagai inovasi positif di masa depan.

Acara yang berlangsung dengan semangat kebersamaan ini menegaskan pentingnya sinergi antar organisasi riset dan penalaran ilmiah dalam mencapai visi bersama.

Dengan adanya kolaborasi aktif, organisasi-organisasi di Jambi optimis dapat terus berkembang dan memberi kontribusi nyata bagi kemajuan ilmu pengetahuan dan masyarakat.(*)

Editor: Ainun Afifah

Advertisement

Meraih Kesuksesan dengan Hati yang Ikhlas

0
Meraih Kesuksesan dengan Hati yang Ikhlas
Foto: ist.
Oleh: Pianalqassam dan Hatta

Oerban.com – Kesuksesan adalah dambaan setiap orang, tetapi jalan untuk mencapainya tidak selalu mulus. Dalam proses ini, keyakinan kepada Allah SWT dan keteguhan hati menjadi fondasi utama. Dalam Alquran, Allah SWT berfirman:

“Wahai orang-orang yang beriman! Jika kamu menolong (agama) Allah, niscaya Dia akan menolongmu dan meneguhkan kedudukanmu.” (QS. Muhammad: 47:7)

Ayat ini menjadi pengingat bahwa usaha kita harus dimulai dengan niat tulus untuk mengabdi kepada Allah SWT. Segala yang kita lakukan, baik pekerjaan, ibadah, atau aktivitas sosial, hendaknya diarahkan untuk menegakkan nilai-nilai agama dan kebaikan.

Pentingnya Berkah Orang Tua

Dalam tradisi keislaman, keberhasilan seseorang sering kali dikaitkan dengan doa dan restu orang tua. Orang tua adalah pintu keberkahan, dan hubungan baik dengan mereka adalah salah satu kunci kesuksesan hidup. Setiap langkah besar dalam hidup sebaiknya diawali dengan meminta doa dari mereka, karena doa orang tua sering kali menjadi penguat bagi usaha kita.

Hati: Pusat Kehidupan yang Harus Dirawat

Sebagai pusat kehidupan, hati yang bersih dan terawat akan memancarkan semangat untuk maju. Namun, jika hati dibiarkan kosong dari ilmu dan amal, ia akan rentan terhadap keputusasaan. Oleh karena itu, merawat hati dengan mendekatkan diri kepada Allah SWT, memperbanyak amal kebaikan, dan menghindari hal-hal yang merusaknya menjadi hal yang sangat penting.

Belajar dari Kegagalan

Kehidupan menawarkan banyak pelajaran berharga. Tiga di antaranya adalah:

1. Dompet kosong: Mengajarkan kebijaksanaan dalam mengelola keuangan.

2. Harapan yang dikecewakan: Membentuk kesabaran dan ketangguhan hati.

3. Usaha yang gagal: Memberi pengalaman untuk memperbaiki strategi dan melangkah lebih baik.

Setiap kegagalan mengajarkan bahwa perjuangan tidak boleh berhenti. Kita harus tetap optimis dan belajar dari setiap kekurangan.

Mengubah Tantangan Menjadi Peluang

Bisnis, pekerjaan, atau kehidupan yang sukses sering kali dimulai dari masalah. Identifikasi masalah di sekitar kita, cari tahu kebutuhan masyarakat, dan tawarkan solusi. Proses ini membutuhkan keberanian untuk keluar dari zona nyaman. Meskipun awalnya terasa sulit, hasilnya akan membawa kepuasan yang besar.

Kunci lain dalam menghadapi tantangan adalah kelapangan dada. Sebagaimana pepatah mengatakan, “Lapang dada membuka rezeki, sementara sempit dada menutupnya.” Dengan sikap yang positif dan hati yang ikhlas, jalan keluar akan lebih mudah ditemukan.

Menemukan Hikmah dalam Setiap Peristiwa

Setiap kejadian, baik suka maupun duka, selalu membawa pesan cinta dari Allah SWT. Ketika musibah datang, firman Allah dalam QS. Al-Baqarah 2:155-156 mengajarkan kita untuk tetap sabar dan mengingat bahwa segala sesuatu milik Allah, dan kepada-Nya kita kembali.

“Dan Kami pasti akan menguji kamu dengan sedikit ketakutan, kelaparan, kekurangan harta, jiwa, dan buah-buahan. Dan sampaikanlah kabar gembira kepada orang-orang yang sabar.”

Mencatat Impian untuk Masa Depan

Kesuksesan tidak hanya bergantung pada harapan, tetapi juga tindakan. Impian yang hanya berada dalam pikiran akan tetap menjadi khayalan. Menuliskan impian dan langkah-langkah konkret untuk mencapainya adalah cara untuk mewujudkannya. Apa yang kita lakukan hari ini akan menentukan hasil lima tahun mendatang.

Kesimpulan: Meraih Kesuksesan dengan Niat yang Lurus

Hidup ini penuh ujian, tetapi setiap ujian adalah bentuk kasih sayang Allah SWT. Dengan meluruskan niat, bekerja keras, dan memupuk keikhlasan, setiap tantangan akan menjadi peluang. Jangan pernah ragu untuk bermimpi, berusaha, dan berserah kepada Allah SWT, karena kesuksesan sejati adalah buah dari iman, doa, dan usaha.

Allah uji kita bukan karena apa, melainkan karena Allah sayang kepada hamba-Nya.

 

Advertisement

Tim Pro-IDe TYMAC Universitas Jambi Gelar Pelatihan Inovasi Olahan Kacang Tanah di Desa Teluk

0
Tim Pro-IDe TYMAC Universitas Jambi Gelar Pelatihan Inovasi Olahan Kacang Tanah di Desa Teluk
Foto bersama Tim Pro-IDe TYMAC Universitas bersama masyarakat Desa Teluk pada Senin, 11 November 2024. (Foto: ist)

Batanghari, Oerban.com – Tim Program Inovasi Desa (Pro-IDe) yang diinisiasi oleh organisasi mahasiswa The Young Moslems of Agriculture Club (TYMAC) Universitas Jambi sukses menyelenggarakan pelatihan dan pendampingan bertajuk “Diversifikasi Pengolahan Kacang Tanah Menjadi Yogurt dan Tepung” di Desa Teluk, Kecamatan Pemayung, Kabupaten Batanghari.

Kegiatan yang berlangsung di pelataran Rumah Kepala Desa Teluk pada Senin, 11 November 2024, diikuti oleh 26 peserta, termasuk Kepala Desa Teluk, anggota PKK, Kelompok Tani Kacang Tanah, dan Kelompok Usaha Desa. Pelatihan ini bertujuan untuk meningkatkan nilai tambah komoditas kacang tanah dan memberdayakan masyarakat desa.

Kegiatan ini membekali peserta dengan pengetahuan dan keterampilan dalam mengembangkan produk olahan kacang tanah yang inovatif berupa yogurt dan tepung kacang tanah.

Dengan adanya kegiatan ini diharapkan mampu meningkatkan UMKM desa, meningkatkan pendapatan masyarakat, serta memperkaya pilihan produk lokal yang bernilai tambah.

Acara yang berlangsung dengan lancar diawali pembacaan doa oleh Adzuan Handi Duansyah. Lalu, dibuka dengan kata sambutan ketua tim oleh Muhammad Adithia Ibrahim yang menyampaikan terima kasih atas kehadiran peserta dan harapannya untuk kegiatan ini.

Tim Pro-IDe TYMAC Universitas Jambi Gelar Pelatihan Inovasi Olahan Kacang Tanah di Desa Teluk
Tim Pro-IDe TYMAC Universitas Jambi menggelar pelatihan inovasi olahan kacang tanah di Desa Teluk. (Foto: ist)

“Saya mengucapkan terima kasih atas kehadiran ibu-ibu semua yang sangat antusias sekali dalam mengikuti pelatihan dan pendampingan diversifikasi pengolahan kacang tanah menjadi yogurt dan tepung ini. Semoga kegiatan ini dapat meningkatkan UMKM di desa dan menjadi produk-produk lokal ciri khas desa Teluk,” ujarnya.

“Saya juga berharap produk-produk ini dapat dipasarkan di luar tidak hanya pemasaran di desa. Untuk itu, tim mengusahakan beberapa produk dari pengolahan komoditi kacang tanah, yaitu susu dan selai agar segera mendapatkan sertifikasi BPOM, “tambahnya.

Dilanjutkan dengan kata sambutan Kepala Desa Teluk Abdus Somad yang menyampaikan harapan besar terhadap kegiatan ini untuk mendukung visi misi desa.

Beliau mengucapkan terima kasih kepada Tim Pro-IDe TYMAC Desa Teluk dan seluruh peserta yang telah hadir.

“Saya sangat berterima kasih kepada adik-adik Tim Pro-IDe yang telah mengadakan kegiatan pelatihan ini dan peserta yang telah hadir. Saya berharap kegiatan ini dapat memberikan manfaat bagi masyarakat Desa Teluk, terutama dalam mendukung visi desa sebagai desa agrowisata,” ungkapnya.

Lebih lanjut, beliau menekankan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan dan mempromosikan produk-produk lokal khas Desa Teluk untuk meningkatkan kesejahteraan para pedagang di Desa Teluk sesuai dengan visi misi desa.

Kemudian acara inti yaitu penyampaian materi dan praktik langsung. Selama penyampaian materi oleh Yuliana, para peserta diajak untuk terlibat langsung dalam praktik pembuatan produk yogurt dan tepung.

Atika dan Aisyah Wulandari bertindak sebagai pembimbing dalam kegiatan praktik ini. Dengan demikian, peserta tidak hanya mendengarkan teori, tetapi juga memperoleh pengalaman langsung dalam mengolah produk.

Pada acara ramah tamah, para peserta disuguhi kue cookies dan bolu yang enak. Kedua jenis kue ini dibuat dengan menggunakan tepung kacang tanah hasil produksi Tim Pro-IDe. Respons peserta terhadap sajian ini sangat positif.

Mereka tampak antusias dan bersemangat untuk mempelajari lebih lanjut tentang proses pengolahan produk serta resep pembuatan kue. Keberhasilan dari kegiatan ini terbukti dari produk tepung kacang tanah yang dihasilkan dalam kegiatan praktik mampu menghasilkan kue yang lezat.

Hal ini memicu rasa ingin tahu yang tinggi pada para peserta. Mereka secara aktif mengajukan pertanyaan mengenai resep terperinci dari kue cookies dan bolu tersebut.

Pertanyaan-pertanyaan yang diajukan menunjukkan minat yang besar dari peserta untuk mengembangkan keterampilan dalam membuat produk olahan dari kacang tanah.(*)

Editor: Ainun Afifah

Advertisement

LSHRP 2024 Kembali Digelar, Purna Pramuka UIN Jambi Rayakan Momen Haru dan Bersyukur

0
LSHRP 2024 Kembali Digelar, Purna Pramuka UIN Jambi Rayakan Momen Haru dan Bersyukur
Kak Novriadi, seorang purna pramuka UIN Jambi, saat memberikan kata sambutan pada Sabtu, 16 November 2024. (Foto: ist)

Muaro Jambi, Oerban.com – Setelah vakum selama lima tahun akibat pandemi Covid-19, Lomba Susur Halang Rintang Pramuka (LSHRP) akhirnya kembali digelar pada 11 – 17 November 2024.

Kegiatan tahunan yang menjadi ajang temu kangen bagi para purna pramuka di lingkungan UIN Sultan Thaha Saifuddin Jambi ini berlangsung dengan penuh keharuan dan kebahagiaan.

Kegiatan yang telah menjadi tradisi ini dibuka dengan sambutan dari kak Novriadi, seorang purna pramuka UIN Jambi. Dalam sambutannya, kak Novriadi menyampaikan rasa haru dan terima kasih atas terselenggaranya LSHRP setelah sekian lama.

Baca juga  96 Pramuka Penegak Sumatera Bagian Selatan Ikuti Lomba Miniatur Pionering LSHRP XVI di UIN STS Jambi

“Saya dan teman-teman purna pramuka sangat terharu, tak bisa menahan air mata yang mulai menetes. Di LSHRP ini, kami bisa bertemu kembali dengan teman-teman seangkatan, dan merasakan kembali semangat pramuka yang sudah lama kami rindukan,” ujar kak Novriadi, pada Sabtu (16/11/2024).

Lebih lanjut, kak Novriadi juga mengungkapkan rasa syukur atas dukungan yang diberikan oleh pimpinan UIN Sultan Thaha Saifuddin Jambi, yang memungkinkan kegiatan ini terlaksana dengan lancar.

“Kami sangat berterima kasih kepada pimpinan UIN Jambi yang telah memberikan dukungan luar biasa, baik dari segi fasilitas maupun moral. Semoga kegiatan LSHRP ini tidak hanya berhenti di tahun ini. Kami berharap LSHRP ke-17 bisa dilaksanakan dengan lebih meriah dan lebih banyak peserta,” tambahnya.

Sebagai bagian dari perayaan HUT Pramuka UIN Jambi yang ke-36, malam puncak kegiatan juga diwarnai dengan acara pemotongan tumpeng sebagai simbol rasa syukur atas perjalanan panjang gerakan pramuka di kampus tersebut.

Dengan semangat kebersamaan dan nostalgia yang mendalam, LSHRP 2024 menandai kembalinya kegiatan yang telah lama dinantikan oleh keluarga besar pramuka UIN Jambi, sekaligus menjadi momentum penting untuk mempererat silaturahmi antar sesama purna pramuka.(*)

Editor: Ainun Afifah

Advertisement

Ketua DPRD Provinsi Jambi: Pengawasan dan Edukasi Kunci Cegah Pelecehan oleh Oknum PNS Pemprov Jambi

0
Ketua DPRD Provinsi Jambi: Pengawasan dan Edukasi Kunci Cegah Pelecehan oleh Oknum PNS Pemprov Jambi
M. Hafiz, Ketua DPRD Provinsi Jambi. (Foto: ist)

Kota Jambi, Oerban.com – Kasus pelecehan seksual yang dilakukan oleh oknum Pegawai Negeri Sipil (PNS) Pemerintah Provinsi Jambi terhadap seorang pelajar SMP mencuatkan keprihatinan mendalam.

Ketua DPRD Provinsi Jambi, M. Hafiz, menilai insiden ini harus menjadi momentum untuk memperkuat pengawasan, baik di lingkungan keluarga maupun masyarakat.

“Kita perlu meneruskan kasus ini kepada komisi terkait untuk membahas langkah konkret. Perlindungan anak di Jambi harus menjadi prioritas karena kejadian seperti ini sangat mengkhawatirkan,” ujar Hafiz, Kamis (16/11/2024).

Ia mengaku mendapat banyak pesan dari orang tua yang cemas dengan keselamatan anak-anak mereka setelah berita ini menyebar.

Namun, Hafiz juga menyoroti pentingnya peran keluarga dalam menjaga keamanan anak.

“Orang tua wajib memantau aktivitas anak mereka, mulai dari keberangkatan ke sekolah hingga pulang ke rumah. Edukasi dan pengawasan dari lingkungan terdekat sangat penting untuk mencegah hal-hal yang tidak diinginkan,” tegasnya.

Terkait hukuman bagi pelaku, Hafiz berharap proses hukum berjalan sesuai dengan aturan yang berlaku.

“Kita semua berdoa agar pelaku mendapatkan hukuman yang setimpal sehingga ini memberikan efek jera dan menjadi pelajaran bagi semua pihak,” tambahnya.

Kasus ini menjadi pengingat akan pentingnya pengawasan terhadap perilaku aparatur negara dan perlunya peningkatan mekanisme perlindungan anak di Jambi.

Dengan sinergi antara pemerintah, keluarga, dan masyarakat, diharapkan kejadian serupa tidak akan terulang.(*)

Editor: Ainun Afifah

Advertisement

Hari Ketiga Pencarian, Warga VII Koto Ilir yang Tenggelam di Sungai Batanghari Ditemukan

0
Hari Ketiga Pencarian, Warga VII Koto Ilir yang Tenggelam di Sungai Batanghari Ditemukan
Tim SAR Gabungan berhasil menemukan jasad Bujang Lebar (45), warga VII Koto Ilir yang tenggelam di Sungai Batanghari, pada Jumat (15/11/2024) pagi. (Foto: ist)

Tebo, Oerban.com – Setelah tiga hari pencarian intensif, Tim SAR Gabungan berhasil menemukan jasad Bujang Lebar (45), warga VII Koto Ilir yang tenggelam di Sungai Batanghari.

Korban ditemukan pada Jumat pagi (16/11/2024) sekitar pukul 07.30 WIB, mengapung sejauh 500 meter dari lokasi kejadian.

Pencarian melibatkan Basarnas Pos SAR Bungo, BPBD Tebo, TNI, Polri, dan masyarakat setempat. Dengan rencana penyisiran sejauh lima kilometer ke arah hilir sungai, usaha pencarian akhirnya membuahkan hasil setelah informasi dari warga sekitar mengarahkan tim ke lokasi penemuan korban.

Baca juga  Perahu Karam di Sungai Batanghari, Warga VII Koto Ilir Tebo Hilang Tenggelam

Setelah dievakuasi, jasad Bujang Lebar langsung diserahkan ke pihak keluarga di rumah duka. Proses evakuasi berlangsung lancar, diakhiri dengan briefing penutupan operasi SAR oleh tim gabungan.

Tragedi ini menjadi pengingat pentingnya kewaspadaan saat beraktivitas di sekitar sungai, terutama pada musim penghujan ketika arus sungai menjadi lebih deras.

Editor: Ainun Afifah

Advertisement

Media dan Metode Penyuluhan Berbasis IT, UPT Kementan Kerja Sama dengan Aceh Barat Tingkatkan Kualitas Penyuluh Pertanian

0
Media dan Metode Penyuluhan Berbasis IT, UPT Kementan Kerja Sama dengan Aceh Barat Tingkatkan Kualitas Penyuluh Pertanian
Foto: ist.

Aceh Barat, Oerban.com – Informasi dan teknologi penting bagi penyuluh pertanian karena dapat meningkatkan kinerja penyuluh, memperluas jangkauan layanan, dan memberikan solusi yang lebih tepat dalam menyelesaikan masalah yang ditemukan masyarakat dan petani.

“Salah satu fokus Kementerian Pertanian adalah peningkatan SDM pertanian yang berkualitas, menghasilkan inovasi dan kreativitas dan mendukung program Kementerian Pertanian,” kata Sugeng Mulyono, Kepala Balai Pelatihan Pertanian Jambi. 

Pengenalan media dan metode penyuluh pertanian berbasis IT diajarkan dalam Pelatihan Dasar Fungsional Pertanian Bagi Penyuluh Pertanian Ahli dan Terampil, kerja sama antara Dinas Pertanian dan Tanaman Pangan Kabupaten Aceh Barat dan Balai Pelatihan Pertanian Jambi. Acara ini berlangsung dari tanggal 29 Oktober s.d 25 November 2024 secara blanded learning, dilaksanakan offline di Balai Diklat Pertanian dan Perkebunan Kecamatan Saree, Aceh. 

“Materi ini diberikan untuk mendukung uji kompetensi berbasis IT untuk bahan penyuluhan dan cara penyampaian lebih mudah,” ujar Lindung, Widyaiswara Ahli Utama Balai Pelatihan Pertanian Jambi.

Banyak aplikasi yang sudah berkembang dan mudah digunakan oleh seluruh SDM Pertanian. “Media dan Metode yang menarik diterapkan oleh penyuluh pertanian saat memberikan penyuluhan di lapangan akan memudahkan petani dalam memahami informasi yang ingin disampaikan,” ucap Puguh Nugroho, Widyaiswara Ahli Muda Balai Pelatihan Pertanian Jambi.

Di zaman yang terus berkembang ini, sektor pertanian sudah mulai melakukan pendekatan berbasis online dan artificial intelligence, dan sudah bukan saatnya lagi penyuluhan pertanian hanya dengan melakukan lakususi. Penyuluh pertanian harus siap mengikuti perkembangan teknologi.

Editor: Ainun Afifah

Advertisement

Optimalkan Pelayanan, BBS-Jun Bakal Tingkatkan Tipologi Rumah Sakit di Muaro Jambi

0
Optimalkan Pelayanan, BBS-Jun Bakal Tingkatkan Tipologi Rumah Sakit di Muaro Jambi
Calon Bupati dan Calon Wakil Bupati Muaro Jambi nomor urut 4, BBS-Jun dalam agenda kampanye dan silaturahmi terbuka di Sengeti, Kecamatan Sekernan, pada Jumat (15/11/2024). (Foto: Zuan/Oerban)

Muaro Jambi, Oerban.com – Untuk mengoptimalkan pelayanan kesehatan di Kabupaten Muaro Jambi, Calon Bupati dan Calon Wakil Bupati, Bambang Bayu Suseno dan Junaidi H. Mahir (BBS-Jun) bakal meningkatkan tipologi rumah sakit.

Menurut BBS, banyaknya masyarakat yang berobat ke Kota Jambi karena faktor fasilitas dan kemampuan pelayanan yang lebih maksimal.

Ia menyebut, agar bisa lebih bersaing dalam memberikan pelayanan, Rumah Sakit (RS) di Muaro Jambi harus mendapat peningkatan tipologi.

“Terkait akses pelayanan kesehatan itu memang dioptimalkan melalui rujukan-rujukan, tipe-tipe rumah sakit menjadi persoalan,” ungkap BBS dalam debat beberapa waktu lalu.

“Tapi untuk pelayanan kesehatan, apapun yang menjadi problemnya masyarakat harus mudah berobat dan berhak mendapatkan pelayanan,” tambahnya.

BBS menegaskan, ke depan ia akan terus berkomitmen untuk meningkatkan pelayanan rumah sakit-rumah sakit yang ada di Muaro Jambi.

Bahkan, bersama Jun jika terpilih, ia berencana membuat RS kekhususan, yang diharapkan mampu membuka adanya pertumbuhan ekonomi baru.

“Kalau Rumah Sakit Umum Daerah Sengeti memang harus menjadi pusat rujukan rumah sakit khusus tertentu,” ujarnya.

Untuk diketahui, Rumah Sakit Khusus (RSK) adalah rumah sakit yang memberikan pelayanan utama pada satu bidang atau jenis penyakit tertentu. RSK dapat mengkhususkan diri berdasarkan disiplin ilmu, golongan umur, organ, dan jenis penyakit.

Kendati begitu, RSK juga dapat memberikan pelayanan lain di luar kekhususannya, seperti rawat inap, rawat jalan, dan kegawatdaruratan.

Terkait RS Sungai Bahar dan Sungai Gelam, BBS mengatakan keduanya akan diupayakan mendapat peningkatan tipologi agar pelayanan lebih maksimal.

“Untuk Rumah Sakit Sungai Bahar dan Rumah Sakit Sungai Gelam akan kita optimalkan juga,” tutupnya.

Editor: Ainun Afifah

Advertisement

UPT Kementan Evaluasi Pelaksanaan Penyuluhan Pertanian Melalui Pelatihan Dasar Fungsional, Kerja Sama dengan DTPH Kabupaten Aceh Barat

0
UPT Kementan Evaluasi Pelaksanaan Penyuluhan Pertanian Melalui Pelatihan Dasar Fungsional, Kerja Sama dengan DTPH Kabupaten Aceh Barat
Foto: ist.

Aceh, Oerban.com – Dinas Tanaman Pangan dan Hortikultura Kabupaten Aceh Barat mengadakan kerja sama Pelatihan Dasar Fungsional Penyuluh Pertanian Ahli dan Terampil selama 21 hari dari tanggal 29 Oktober s.d 25 November 2024 secara blanded learning, dilaksanakan di Balai Diklat Pertanian dan Perkebunan Kecamatan Saree, Aceh.

Evaluasi penyuluhan pertanian merupakan upaya untuk memperbaiki dan menyempurnakan program yang sudah dibuat. “Evaluasi ini bukan untuk mencari kesalahan dalam sebuah program yang telah disusun, melainkan untuk mencocokkan kembali dengan kesesuaian tujuan programa,” Kata Lindung, Widyasiwara Ahli Utama Balai Pelatihan Pertanian Jambi.  

“Selain itu, juga memastikan kembali keteraturan data-data pertanian yang sudah diperoleh di desa-desa ataupun di petani dan sumber data lainnya sehingga mencapai tatanan data yang akurat sebelum dibuat laporan final dalam satu programa,” ujar Puguh Nugroho, Widyaiswara Ahli Madya, Bapeltan Jambi.

Bapeltan Jambi berperan penting terhadap kerja sama mewadahi instusi pertanain dalam meningkatkan SDM masing-masing institusi tersebut. Penyuluh diminta mampu mengevaluasi terhadap pekerjaannya dan mengolah data tersebut sebagai basis data yang lebih besar dalam baik hubungannya dengan meningkatkan pengetahuan, keterampilan, dan sikap.

Manfaat dari hasil evaluasi penyuluhan antara lain: menentukan tingkat perubahan perilaku petani, untuk perbaikan program, sarana, prosedur, pengorganisasian dan pelaksanaan penyuluhan pertanian dan untuk penyempurnaan kebijakan penyuluhan pertanian.

Pelaporan hasil kegiatan penyuluhan pertanian sangat penting sebagai penyampaian informasi, sebagai bahan pengambilan keputusan/kebijakan oleh pimpinan/penanggungjawab kegiatan, pertanggungjawaban, pengawasan dan perbaikan perencanaan berikutnya.(*) 

Editor: Ainun Afifah

Advertisement