email : [email protected]

25 C
Jambi City
Wednesday, December 4, 2024
- Advertisement -

PALING LARIS, OPAL BPP JAMBI JADI PRIMADONA

Populer

Muaro Jambi, Oerban.com – Sekitar seratusan personel Polda Jambi yang akan memasuki masa purna tugas melakukan kunjungan ke Balai Pelatihan Pertanian (BPP) Jambi dalam rangka mengikuti latihan dan keterampilan. (03/10/2019)

Peserta LATRAM hadir sekitar pukul 09.30 WIB dengan mengendarai enam bus dan kendaraan kecil lainnya. Para peserta disambut langsung oleh Kepala BPP Jambi beserta unsur pimpinan lainnya.

Pimpinan rombongan Kombes Yudi mewakili Polda Jambi mengatakan bahwa para peserta LATRAM ini dibekali keterampilan guna memasuki masa purna tugas. Ada 103 personel Polda Jambi yang akan memasuki masa purna tugas, jadi sebelum purna tugas mereka dibekali keterampilan.

“Bapak-bapak dan ibu-ibu kita ini dua tahun lagi purna tugas, maka dari sekarang Polda menyiapkan beliau-beliau ini agar nanti bisa memanfaatkan waktu saat purna tugas. Kita membekali bapak-bapak dan ibu-ibu ini dengan berbagai keterampilan, termasuk ke BPP Jambi”, jelas Yudi.

Panen pakcoy, seorang ibu peserta latram polda jambi langsung panen [sumber photo : desyaf]

“Diharapkan dengan cara seperti ini akan terbuka inspirasi, kira-kira jenis usaha apa yang akan dibuat nantinya”, lanjutnya.

Para peserta disuguhkan dengan berbagai macam teknologi yang ada di lahan BPP Jambi, mulai dari hidroponik, budidaya dan pengolahan buah naga, budidaya jamur serta pemanfaatan lahan perkarangan atau Obor Pangan Lestari (OPAL).

Dilahan OPAL para peserta langsung berebut untuk membeli sayuran dan tanaman yang ada dilahan OPAL. Bahkan supaya meriah, pihak BPP Jambi mempersilahkan peserta LATRAM Polda Jambi untuk memanen langsung.

“Ini yang kita cari, ada tanamannya yang bisa kita panen langsung. Apalagi tanaman disini tidak menggunakan pestisida. Jelas berbeda dengan tanaman sayuran yang dijual dipasaran yang masih menggunakan pestisida”, ungkap Sofyan (salah seorang peserta LATRAM Polda Jambi).

Baca juga  DITENGAH KABUT ASAP, BPP JAMBI TETAP LAKUKAN UPACARA HARI KESADARAN NASIONAL

“Sangat senang dan sangat tertarik dengan OPAL ini, bahkan kita bisa panen langsung”, sambung Emi.

Perwakilan BPP Jambi Purnadi menyampaikan bahwa “BPP Jambi siap menerima peserta dari Polda Jambi, kita disini punya fasilitas yang bisa dimanfaatkan. Bahkan kita juga punya kegiatan untuk outbond”.

Penulis : Hendri
Editor : Renilda Pratiwi Yolandini

- Advertisement -

Artikel Lainnya

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisement -spot_img

Berita Terbaru