email : [email protected]

26.5 C
Jambi City
Senin, April 29, 2024
- Advertisement -

Kunjungan Belajar Santri Pesantren Tamaddun ke DPR-MPR RI Disambut Hangat

Populer

Jakarta, Oerban.com – Rombongan Backpacker Jakarta (para santri dan guru) Pesantren Tamaddun tiba Kamis, 24 Agustus 2023 di komplek DPR-MPR RI Senayan, Jakarta.

Mereka disambut hangat oleh anggota fraksi PKS (Partai Keadilan Sejahtera), Nurhasan Zaidi yang sering disapa NHZ bersama jajarannya di Gedung Nusantara 1, lantai 3.

Para santri mendapat nasihat yang sangat luar biasa dari NHZ.

“Berbahagialah bersekolah di Tamaddun yang berarti membangun peradaban yang konsep pendidikannya mengikuti fitrah anak.” kata NHZ.

NHZ mengatakan, Sekolah Alam khususnya Pesantren Tamaddun telah melakukan terobosan-terobosan dalam pembelajaran.

Belajar tidak hanya melalui kelas dan buku namun mengasah diri di lapangan. Maka langkah berikutnya jika ingin maju harus melakukan tiga hal yaitu banyak membaca atau belajar, banyak jalan-jalan dan banyak bergaul (interaksi).

Para santri juga diberi kesempatan untuk bertanya atau mengutarakan aspirasi mereka di ruangan.

Ini adalah bagian dari cara bergaul dan berinteraksi karena pada akhirnya ilmu kita harus bermanfaat untuk manusia yang merupakan bagian dari dakwah.

NHZ juga berharap kelak para santri akan menjadi generasi yang taat lagi salih.

NHZ menuturkan bahwa, jika ingin sukses maka kuncinya harus berani belajar, belajar mengambil keputusan dan resiko.

Demokrasi hari ini membutuhkan SDM yang berkualitas. Sekolah Alam adalah kontributor SDM berkualitas bagaimana wajah Indonesia 20 tahun nanti.(*)

Editor: Ainun Afifah

Baca juga  Anggota Komisi VII Minta Erick Thohir Segera Benahi Bio Farma Untuk Kembangkan Vaksin Merah Putih
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -

Artikel Lainnya

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -spot_img

Berita Terbaru