email : [email protected]

31.8 C
Jambi City
Tuesday, November 26, 2024
Home Blog Page 920

KETEGANGAN WARNAI SIDANG DEWAN KEAMANAN PBB BAHAS RESOLUSI VENEZUELA, AMERIKA DAN RUSIA BEREBUT PENGARUH

0
Dewan Keamanan PBB bertemu untuk membahas situasi di Venezuela di New York (Sumber Photo: Carlo Allegri / Reuters)

New York, Oerban.com – Amerika Serikat telah mengajukan rancangan resolusi tentang Venezuela kepada Dewan Keamanan Perserikatan Bangsa-Bangsa, hal tersebut memicu ketegangan dengan Rusia di sidang Dewan Keamanan PBB.

Rancangan resolusi AS menyerukan pengiriman bantuan internasional dan pemilihan ulang presiden di Venezuela sambil menekankan “keprihatinan yang mendalam atas kekerasan yang terjadi, serat mengecam penggunaan kekuatan yang berlebihan oleh pasukan keamanan Venezuela terhadap demonstran yang tidak bersenjata”.

AS menyatakan “dukungan penuh untuk Majelis Nasional sebagai satu-satunya lembaga yang dipilih secara demokratis di Venezuela”, kata salinan teks yang diperoleh oleh kantor berita AFP.

Sebagai tanggapan, Moskow memberikan resolusi alternatif, yang menyatakan keprihatinannya terhadap integritas wilayah dan kemerdekaan politik Venezuela.

Draf Rusia mengkritik setiap “upaya untuk campur tangan dalam negeri Venezuel yang pada dasarnya berada di dalam yurisdiksi domestik Venezuela”.

Menunjukkan dukungannya bagi Presiden Maduro, Rusia kemungkinan akan menggunakan kekuatan veto untuk memblokir resolusi AS, demikian menurut para diplomat.

Ditengah situasi yang tidak menentu, rakyat Venezuela sedang berjuang mendapatkan makan akibat krisis yang sedang terjadi. Bulan lalu, Guaido pemimpin oposisi menyatakan dirinya kepala sementara negara. Hal ini memperburuk situasi.

Presiden Venezuela Nicolas Maduro mengatakan bantuan kemanusiaan yang didukung AS ditimbun di kota Cucuta di perbatasan Kolombia. Maduro mengatakan silahkan dibagikan kepada warga miskin Kolombia karena rakyat Venezuela bukan “pengemis”. (aljazeera.com)

Advertisement

HEBOH, WARGA RT 14 KUNJUNGI CANDI MUARO JAMBI

0
Warga manfaatkan hari libur berkunjung ke Candi Muaro Jambi, Selasa 05/02/2019 (sumber photo : hamdan)

Jambi, Oerban.com – Berangkat menggunakan satu bus, 3 minibus dan beberapa kendaraan roda dua, warga RT 14 Kelurahan Kenali Besar Kecamatan Alam Barajo melakukan Family Gathering yang berlokasi di Candi Muaro Jambi. (Selasa, 05/02/2019)

Kegiatan Family Gathering bertujuan mempererat tali silaturrahim sesama warga RT 14, dengan memanfaatkan waktu libur. Warga berangkat menuju Candi Muaro Jambi sekitar pukul 09.00 WIB bertolak dari rumah ketua RT 14 Arfan Sardini.

Selama berada di lokasi Candi warga begitu heboh dan larut dalam kegembiraan. Disamping melihat situs dan ornamen Candi, juga disediakan sepeda santai yang digunakan oleh anak-anak yang ikut bersama orang tuanya. Acara diakhiri dengan makan bersama yang telah disediakan oleh masing-masing warga.

Kegiatan seperti ini sangat berguna sekali, bahkan kedepan akan dipersiapkan lebih matang lagi karena direncanakan akan Tour ke Padang – Sumatera Barat, ungkap Risnita istri ketua RT 14. (TIM)

Advertisement

MASIFKAN TEMA PERADABAN, GARBI KOTA JAMBI ADAKAN TATSQIF

0
GARBI Kota Jambi adakan Tatsqif di Masjid Hidayatullah pada Selasa, 05/02/2019 (sumber photo : irfan)

Jambi, Oerban.com – Sejak pagi peserta sudah mulai berdatangan untuk mendengarkan Tatsqif (kajian) yang bertemakan “Peradaban Dunia Islam”, diadakan oleh Gerakan Arah Baru Indonesia (GARBI) Kota Jambi bekerjasama dengan Rumah Quran dan Majlis Abah Naim. (Selasa, 5/02/2019).

Kegiatan ini merupakan rangkaian agenda GARBI Kota Jambi yang baru saja menyelesaikan pembentukan kepengurusannya. Diketuai oleh Abdul Hamid, organisasi yang masih terbilang anyar ini langsung melakukan konsolidasi dan melakukan kegiatan Tatsqif.

Peserta sangat antusias mendengarkan paparan materi (sumber photo :irfan)

Sementara dalam sambutannya, Ketua GARBI Provinsi Jambi, Juanda, S.Ag mengatakan bahwa tema yang diangkat kali ini dikarenakan semakin banyaknya kader-kader GARBI yang gelisah melihat kondisi yang ada. Kegelisahan atas kondisi umat Islam, kegelisahan atas kondisi penegakan hukum, kegelisahan atas kondisi pengelolaan sumberdaya alam serta banyak lagi pokok-pokok permasalahan yang ada di Indonesia khususnya yang sedang terjadi di Jambi. Oleh karena kegelisahan itu, GARBI sebagai organisasi masyarakat punya tugas dan tanggungjawab moral untuk memberikan sumbangsih pemikirannya bagi perbaikan bangsa dan masyarakat. “Kita gelisah melihat kondisi yang sedang terjadi, oleh karena kita berusaha memberikan sumbangsih pemikiran bagi perbaikan bangsa ini”, ungkapnya.

Ustadz H. Abdullah Firdaus, Lc.,MA.,P.hD kupas Peran Peradaban Dunia Islam (sumber photo : irfan)

Mengangkat tema “Peradaban Dunia Islam”, GARBI Kota Jambi mendatangkan salah seorang pengamat peradaban Islam yakni H. Abdullah Firdaus, Lc.,MA.,P.hD yang juga merupakan dosen UIN STS Jambi sebagai pembicara tunggal. Dalam pemaparannya, Abdullah Firdaus mengatakan bahwa peradaban akan dipersilih-gantikan. Dan biasanya peradaban yang menyemai kedamaian diatas bumi akan bertahan lebih lama, sementara peradaban yang cenderung berbuat kerusakan akan dibinasakan oleh Tuhan Yang Maha Kuasa.

Diakhir sesi, diberikan doorprize bagi peserta yang secara aktif bertanya dan mampu memberikan jawaban yang diberikan pemateri. (TIM)

Advertisement

BMGTS UNJA PERTAMA SUKSES, FAHRI : SEMOGA SELANJUTNYA SEMAKIN RAMAI YANG BERPARTISIPASI

0

Muaro Jambi, Oerban.com – Pada Sabtu (02/02/19) Paguyuban Bidikmisi Universitas Jambi (UNJA) sukses mengadakan kegiatan BMGTS (Bidikmisi Goes To School) di SMA Negeri 01 Muaro Jambi yang berlokasi di Jalan Lintas Sumatera, Pijoan Kab. Muaro Jambi. Acara ini berlangsung sejak pukul 08.30 – 12.00 WIB yang dihadiri oleh pengurus bidikmisi UNJA mulai dari angkatan 2015 sampai 2018. Sasaran pada kegiatan kali ini adalah siswa – siswi kelas dua belas IPA dan IPS sebanyak 335 orang. Kelas IPA sebanyak lima kelas dan IPS sebanyak lima kelas. Kegiatan ini merupakan kegiatan rutin yang diadakan oleh Paguyuban Bidikmisi UNJA sejak tahun 2018.

Drs. Helmi selaku Kepala SMA Negeri 01 Muaro Jambi mengatakan sangat mendukung kegiatan ini. “Saya menyambut baik kegiatan ini. Kegiatan positif yang mana tujuannya dapat membantu siswa kita terutama menggali informasi terkait dengan masalah bidikmisi”. Ia menambahkan, bahwa dari pihak sekolah sebelumnya sudah menjelaskan informasi mengenai bidikmisi yang disampaikan saat upacara bendera, dan sosialisasi dari guru BK ke kelas dua belas. “Sejauh ini pihak sekolah belum ada kendala karena mengikuti mekanisme untuk Bidikmisi”. Umumnya siswa disana banyak yang mengajukan Bidikmisi”. Ia juga berharap nantinya kegiatan ini tetap berlanjut untuk membantu siswa terutama yang akan melanjutkan ke perguruan tinggi.

Kepala sekolah SMA 1 Muaro Jambi Drs. Suhelmi (sumber photo : tim bidikmisi)

Ketua Paguyuban Bidikmisi angkatan 2018 Fahri Putra Pratama Hidayat, mengatakan bahwa kegiatan ini sudah direncanakan pada awal 2019. “Kami mulai mengadakan rapat perdana pada tanggal 26 Januari 2019 dikarenakan sudah banyak Mahasiswa yang di Jambi”. Ia sangat berterima kasih kepada seluruh anggota Bidikmisi yang telah berkontribusi pada kegiatan tersebut. Ia juga berterima kasih kepada seluruh media partner yang sudah ikut menyukseskan acara ini. “Saya berharap nantinya kegiatan ini akan lebih ramai yang berpartisipasi dan berjalan dengan sesuai rencana”.

Suasana kegiatan BIDIKMISI di SMA 1 Muaro Jambi (sumber photo : tim bidikmisi)

Veby Sentya Rahma (17th) selaku murid kelas 12 IPA 1 mengaku sangat terbantu dengan adanya BMGTS ini, “Bagi kami yang berasal dari keluarga kurang mampu ini bisa memiliki harapan untuk melanjutkan ke perguruan tinggi. Yang awalnya kurang tau tentang bidikmisi sekarang menjadi tau dan sangat terbantu sekali.” Ia sangat berharap persyaratan yang telah dilengkapi dapat diterima dan lulus bidikmisi. (RPY)

Advertisement

MENDEREK MORALITAS PNS

0
ilustrasi (sumber limawaktu.id)

MENDEREK MORALITAS PNS
Oleh : Hendri. Y, SP*

Dalam kurun waktu satu tahun terakhir kasus-kasus yang menimpa Pegawai Negeri Sipil (PNS) begitu menyeruak. Sebagian besar kasus berkisar pada persoalan judi, minuman keras, narkoba, dan kasus asusila. Teranyar adalah kasus perselingkuhan oknum PNS Muaro Jambi yang tertangkap razia Satpol PP Kota Jambi, Juli 2018 yang lalu.. Terkadang kita jadi berfikir, kenapa Jambi terkenal di kancah nasional oleh kasus-kasus yang tidak senonoh dan memalukan dan bukannya terkenal oleh prestasi.

Angka perceraian di Provinsi Jambi masih cukup tinggi. Dalam tiga tahun terakhir (2016 – Maret 2018), tercatat 9.372 perkara perceraian di Pengadilan Agama di seluruh kabupaten/kota se Provinsi Jambi. Meningkatnya angka perceraian ini disebabkan berbagai faktor. Jumlah ini masih sangat mungkin bertambah, mengingat tidak semua perkara perceraian didaftarkan atau melalui proses gugatan di pengadilan.

Angka ini menandakan pola prilaku dan kehidupan PNS Jambi mulai kehilangan arah, mulai kehilangan jati diri padahal sebagai abdi negara dan pelayan masyarakat sudah seharusnya mereka menjadi panutan dan memberikan tauladan bagi masyarakat Jambi secara luas. Perceraian yang terjadi di Pengadilan Agama Jambi 45 persen adalah masyarakat yang berumur 21 hingga 40 tahun, 17 persen berumur 41 hingga 57 tahun. Sisanya campuran kedua skala usia itu. Dari segi pekerjaan, 30 persen kasus perceraian tersebut adalah pekerja swasta, 25 persen wiraswasta. Sementara PNS, TNI dan Polri ada 5 persen.

Jika memperhatikan perkembangan kasus demi kasus, berita demi berita akan dapat disimpulkan bahwa tengah terjadi degradasi moral dikalangan PNS Jambi. Degradasi moral ini tidak hanya berdampak terhadap timbulnya kasus perselingkuhan namun juga berakibat pada persoalan tertib hukum lainnya, berakibat pada pola hubungan tingkah laku dimasyarakat, munculnya penyakit masyarakat lain secara komunal. Dalam beberapa diskursus, ada beberapa penyebab timbulnya kasus perselingkuhan ini, antara lain :

1. Rumah tangga yang hambar

Dalam hidup berumah tangga, pola interaksi antara suami, istri dan anak bukanlah berpola topdown-buttun up, bukan pula seperti kontrak kerja. Akan tetapi pola hubungan antar ketiganya adalah hubungan parallel-horizontal. Bahwa suami kepala rumah tangga adalah hak mutlak yang tidak bisa disanggah, bahwa istri punya tanggungjawab yang besar akan keutuhan keluarga juga kewajiban, bahwa anak punya kewajiban menghidupkan suasana rumah juga pekerjaan yang tidak kecil artinya, hanya semuanya perlu dibangun dalam nuansa keharmonisan. Mengelola rumah tangga itu butuh seni tersendiri, ibarat makanan, perlu dibumbui dengan berbagai atraksi yang mampu membangun suasana romantis sehingga tidak terasa hambar dan berjalan apa adanya.

Baik suami, istri maupun anak punya tangggungjawab yang sama dalam menghadirkan keharmonisan dalam rumah tangga. Maka setiap tahun setiap rumah tangga dianjurkan membuat tujuan hidup bersama, capaian hidup keluarga sehingga semua bergerak berdasar visi yang telah dibangun. Kadangkala usaha membangun visi bersama ini yang belum matang bahkan hanya segelintir keluarga yang membuatnya. Padahal dari sisnilah segalanya bermula, ibaratkan kapal yang akan berlayar, koordinat tujuan sudah terlebih dahulu ditentukan, karena kalau tidak demikian maka kapal akan berlayar tanpa haluan dan berakhir dalam ombangan ombak dilautan. Rumah tangga yang hambar biasanya tidak akan bertahan lama.

2. Gagap teknologi

Hadirnya era gaget dalam bidang teknologi membuat sebagian besar masyarakat menjadi gagap. Teknologi gaget mampu menghiptonis siapapun, kapanpun dan dimanapun untuk menikmati jelajah dunia maya dalam waktu yang singkat. Beragam model jejaring sosial dan komunikasi hadir dengan beragam kelebihannya masing-masing. Disini, tidak semua orang bisa dengan cepat melakukan adaptasi dan mengambil manfaat dalam bidang teknologi ini. Gagap teknologi inilah yang memicu seseorang untuk berselancar tanpa mampu mengendalikan dirinya dan pada akhirnya terjebak dalam kubangan hitam dialog dua manusia tanpa ingat akan Tuhan.
Beragamnya jejaring sosial media, semisal facebook, twitter, whatshap, dan lainya seperti hantu yang mengelayuti angan siapa saja. Tanpa mempedulikan dampak yang akan timbul, para pengguna akun social ini terus mengumbar nafsu kepada siapapun.
Disini terlihat jelas, bahwa gagap dalam teknologi bukan saja gagap dalam penggunaan dan pemakaiannya secara teknis, namun gagap dalam memanfaatkan teknologi tersebut bagi kebaikan dan menebar manfaat. (bersambung)

Advertisement

AKU TIDAK MAU SALAH JATUH CINTA

0

Oleh : ACISAIBUL

Secangkir kopi, menghangatkan sore itu di Reomah Kayo( Nama Caffe tersebut) yang teletak di jalan baru koto sungai penuh. Aisyah nama manjanya. dia adalah temanku, profesi kami sama…sama sama pengacara…( Pengangguran banyak acara )hehe.. pekerjaaan yang tidak mudah sebenarnya …dia tidak terlalu menyukai kopi, tapi sore itu kami menikmati kopi tersebut layaknya pecinta kopi. Diasaat itu , kami buakan berdua saja..teman teman yang lain juga banyak yang datang; fuji,hamidi,vina dan tian. Sebenarnya pertemuan kami sore itu adalah membicarakan soal Rumah baca yang rencananya akan dibuka didesa kami…kami sangat antusias dan semangat dalam perencanaan tersebut.karena itu adalah salah satu impian kami berkontribusi didesa untuk generasi yang cerdas dan berkualitas..

Tak terasa jam sudah menunjuk jam 20.00 wib… kami masih asyik ngobrol … kami yang cewek harus segara pulang. karna kalau didesa kami khususnya, cewek pulang malam tidak bagus/baik…akan jadi pembicaraan miring.. tidak menunggu lama, kami bersiap siap u pulang, begitu pula dengan yang lain…walaupun sebenarnya yang cowok gak masalah harus pulang agak larut…karna tidak adalagi yang kami bicarakan, merekapun ikut pulang…
Diperjalanan pulang saya tidak sendiri,,ditemani tian , kami masing masing bawa motor sumua. kebetulan tian satu arah dengan aku. Kami berbeda desa ,dia didesa koto tuo, tapi masih satu kecamatan..kurang lebih 10 menit menenpuh perjalanan menuju rumah…aisyah pulang dengan hamidi,vina pulang sendiri. Kerena rumahnya dekat dari Roemah Kayo, kurang lebih 200m dari rumah.dan fuji juga pulang sendiri, desanya di tanjung pauh. pembicaraan kami sore menjelang malam itu belum tuntas…karena masih menunggu konfirmasi atau tindak lanjut dari donator rumah baca tersebut.
Sesampai dipintu rumah, saya melihat banyak sandal dekat pintu masuk rumahku…ternyata keluarga besar saya lagi ngumpul dirumah…
” Assalamu’alaikum……
“Wa’alaikumussalam….jawaban salam serentak dari meraka yang lagi duduk..
Baru pulang Tifa?, “mak nanya..
“ ia mak…tadi kelamaan nunggu teman..makanya pulang dah lewat Isya..

Setelah menyapa mak dan keluarga yang lain, saya lansung kekamar ganti baju dan shalat isya…
Shalat saya tidak khusyu’…karena dalam shalat, hpku berdering terus…berulang ulang beberapakali…
Setelah selesai shalat, kulihat 4 kali panggilan dari teman di jambi. Dia adalah orang kerinci juga, tapi tinggal dijambi. Karena dia ngajar disana..ingin menelpon ulang, tapi pulsa dihp tidak mencukupi..mau keluar beli pulsa terasa malas…dan saya memutuskann beli pulsanya besok pagi aja…setelah selessai semua aktivitas dikamar, saya keluar menuju dapur…karena perut terasa lapparrr… Mak dan keluarga yang lain masih asyik ngobrol sambil tertawa…obrolan mereka asyik sekali kedengarannya…selesai makan,saya lansung bergaabung dengan mereka…
Setelah berbincang panjang lebar, tiba tiba kakak saya yang pertama bertanya ,,”kita lagi ngumpul semua nih…kapan rencana mau nika??..pertanyaan itu sebenarnya sudah berkali kali ditanyakan kepada saya…namun tidak terlalu serius saya tanggapi…wajar mereka mempeertnyakan hal tersebut . karena melihat umur saya sudah 30 tahun berjalan…ada kekhawatiran dimereka dengan statusku masih sendiri diumur segitu. ..” insya Allah secepatnya kalau Allah kasih…jawabku singkat…mak lansung nyelip dalam obrolan kami…” nanti kalau Tifa nikah…mak akan jarang dirumah…karena banyak anak, jadi ibuk jalan jalan terus…tawa gembiranya keluar.

Advertisement

MEMUTQIN-KAN HAFALAN QURAN

0

Kota Jambi, Oerban.com – pada Minggu (06/01/2018) di Asrama Unit Kebun Kopi, Sahabat Qur’an Center Jambi adakan Pelatihan Memutqinkan Hafalan Qur’an. Mengangkat tema “Mulia Bersama Al-Qur’an”.
Kegiatan tersebut dihadiri oleh 100 peserta. Oleh semua kalangan mulai ibu-ibu dan bapak-bapak hingga anak kecil.

Menghadirkan Al Ustadz Muhammad Yusuf Al Hafidz, M. Ag, asal Kuala Tungkal. Pelatihan tersebut dibuka langsung oleh ketua yayasan Sahabat Ummat Mulia Rojikin, S. Kom.I. Dalam sambutannya, ketua yayasan ucapkan terima kasih dan permohonan maaf segala kekurangan pada pelaksanaan kegiatan pelatihan tersebut.

“Saya ucapkan terima kasih pada panitia yang telah bersusah payah mempersiapkan kegiatan ini dan permohonan maaf sebesar-besarnya atas segala kekurangan pada kegiatan ini, semoga dengan kegiatan pelatihan memutqinkan hafalan qur’an ini kita mudah menghafal al-qur’an dan mudah menjaganya, ungkap Rojikin.

Terpisah, Ustad Yusuf yang telah bersanad hafidz menyampaikan mekanisme ataupun tips mengulang hafalan dengan mutqin/lancar.

Berikut mekanismenya :
1. Melihat Mushaf
2. Mengingat hafalan
3. Melafadzkan hafalan
4. Murajaah/mengulang saat sholat
5. Gunakan pena untuk menggarisi dan menandai kesalahan atau kesamaan ayat
6. Mampu berbahasa Arab
7. Sholat Malam
8. Sholat Sunnah
9. Menjalin komunitas Al-Qur’an
10. Hafalkan kalimat pojok atas dan bawah sekaligus nomor mushaf
11. Konsentrasi, hanya ada Allah, anda dan Al-Qur’an.
(IRA)

Advertisement

ADAKAN PIKNIK DONGENG, KAMPUNG DONGENG SELOKO JAMBI HADIRKAN RATUSAN SISWA SD

0

Kota Jambi, Oerban.com – Minggu, bertempat di Gala Garden, Mayang, Kampung Dongeng Seloko Jambi adakan piknik dongeng untuk anak-anak TK dan SD. Kegiatan tersebut dihadiri kurang lebih 250 peserta Sekota Jambi terdiri dari SDIT Nurul Ilmi 1, SDIT Nurul Ilmi 2, An-Nahl, SD 28, SD 123, SD 131,SD Adiyaksa dll. (09/12/18).

Tujuan diadakan piknik dongeng adalah untuk memanfaatkan waktu libur. “Agar waktu adik-adik lebih bermanfaat, yang tadinya gak biasa main di luar mereka jadi biasa main di luar, mereka dapat teman baru, mereka dapat bersosialisasi, alhamdulillah mereka ceria, bisa mengeluarkan ekspresi dengan mendengar dongeng, dengan cerita yang disampaikan kita sebagai kakak pendongeng harus ada karakter positif yang disampaikan,” ungkap Rizka.

Masih menurut Rizka, selaku panitia, Piknik dongeng merupakan agenda yang kedua kalinya dilaksanakan oleh Kampung Dongeng Seloko Jambi, selain weekend ceria, yang pertama kali dilaksanakan pada bulan Maret mengundang kak Awam pendongeng pusat, ada 1000 peserta.

“Insya Allah melihat antusias adik-adik yang semangat, tahun depan akan diadakan lagi,” tutur Rizka. (IRA)

Advertisement

WORKSHOP PENULISAN PUISI DI JAMBI

0

Kota Jambi, Oerban.com – Pada Senin-Selasa, (03-04/12/18) Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Provinsi Jambi berkenaan dengan Program Pengelolaan Kekayaan Budaya berdasarkan DPA Dinas Kebudayaan dan Pariwisata pada Kegiatan Meningkatkan Fungsi Taman Budaya, adakan workshop penulisan puisi bertempat di Taman Budaya Jambi.

Menghadirkan 3 penyair senior, diantaranya : Kurniawan Junaedhie asal Jakarta, Soni Farid Maulana asal Bandung, dan EM Yogiswara asal Jambi. Dihadiri kurang lebih 40 peserta guru dan mahasiswa Provinsi Jambi.

Pada hari pertama, pemateri membahas teori puisi. Kurniawan Junaedhie memberikan materi Menulis itu Mudah, Sederhana, dan Kreatif. Soni Farid Maulana memberikan materi Menulis Puisi Sebuah Proses Kreatif, dan EM Yogiswara memberikan materi Berpuisi dengan Teknik. Dilajutkan dengan diskusi pada peserta.

Dihari kedua, adalah output dari pemberian materi. Peserta menulis puisi, lalu ditampilkan dan dikritik oleh para penyair.

Secara terpisah, EM Yogiswara mengatakan bahwa menulis puisi adalah kebebasan penyair. “Menulis puisi merupakan kebebasan penyair mengungkapkan bahasa : menghidupkan kata, melahirkan kata, menemukan bahasa, menemui bahasa,” ungkapnya saat penyampaian materi. (03/18) (IRA)

Advertisement

ZULKIFLI NURDIN TUTUP USIA, BESOK RENCANA JENAZAHNYA DIBAWA KE JAMBI

0

Jambi, Oerban.com – , Mantan gubernur jambi dua periode H. Zulkifli Nurdin tutup usia pada Rabu (28/11/2018). Ayahanda Zumi Zola tersebut meninggal di Jakarta yakni di Rumah Sakit Pondok Indah, Jakarta Selatan.

Berdasarkan penuturan keluarga Almarhum, Zulkifli Nurdin meninggal pukul 20.00.

Meninggalnya mantan Gubernur Jambi dua periode tersebut meninggal karena komplikasi penyakit yakni diabetes.

“Benar, Menghembuskan nafas terakhir sekitar jam 20.00 tadi” ujar pengacara Zumi Zola, M Farizi dikonfirmasi, Rabu Malam.

Zulkifli Nurdin tutup usia diumur 70 tahun. Lahir di Muara Sabak, Tanjung Jabung Timur, 28 Maret 1948.

Sebelum menjabat sebagai gubernur Jambi tahun 2005-2010, Zulkifli Nurdin telah menjabat sebagai Gubernur Jambi pada tahun 1999-2005 yang mundur untuk mencalonkan diri sebagai gubernur Jambi pada 2005-2010. (LIA)

Advertisement